Selebrita
Satu Permintaan Tegas Nathalie Holscher ke Sule, Adzam Sekarang Canggung dengan Ayah
Nathalie Holscher dengan lugas minta kepada sang mantan suami Sule untuk datang menemui baby Adzam, bukan dengan video call.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Artis Nathalie Holscher mempunyai satu permintaan tegas kepada sang mantan suami komedian Sule.
Nathalie Holscher dengan lugas minta kepada Sule untuk datang menemui baby Adzam, bukan dengan video call.
Selama ini, Nathalie Holscher melihat baby Adzam terlihat canggung saat digendong Sule.
Untuk itu, kekasih Faris Utama ini meminta Sule untuk sering-sering menemui baby Adzam agar sang bayi tak menangis saat digendong.
Baca juga: Aksi Aurel Hermansyah Duduk Seorang Diri di Pinggir Kolam, Biasa Ditemani Ameena dan Atta Halilintar
Baca juga: Restoran Syahrini Harus Ditutup Sementara, Istri Reino Barack Beber Sebabnya
Artis dan YouTuber Nathalie Holscher beri pesan pada mantan suaminya, pelawak Sule, setelah sempat ramai putra mereka, Adzam menangis ketika digendong Sule.
Nathalie yang tak membatasi Sule menemui putra mereka itu berpesan agar sebaiknya Sule lebih sering datang bertemu Adzam, dibanding hanya video call.
"Aku cuma pengin ayahnya datang, ketemu sama anaknya, ya jangan video call, kalau bisa ketemu," kata Nathalie dikutip dari YouTube Maia AlElDul Tv. .
"Selama ini kan lebih banyak di video call, jadi ada kecanggungan sendiri di Adzam-nya," imbuh Nathalie.
Kecanggungan putranya ketika bersama Sule itu juga yang dilihatnya ketika Adzam akhirnya menangis saat berada dalam gendongan Sule.
Baca juga: Sebab Marshel Enggan Nikahi Celine Evangelista, Bukan Tampilan Fisik
Kejadian ini bahkan sempat ramai dibicarakan, terlebih Adzam terlihat bereaksi sebaliknya ketika digendong Fariz, kekasih Nathalie saat ini.
Bahkan karena kejadian itu, banyak tudingan netgatif ditujukan pada Nathalie. Nathalie dinilai tak mengizinkan Sule menemui putranya sendiri.
Namun Nathalie menegaskan bahwa dia tidak pernah melarang Sule bertemu Adzam, hanya saja untuk menginap dia tidak mengizinkan mengingat usia Adzam masih kecil dan masih minum ASI.
Baca juga: Adzam Nangis Kejer Saat Digendong Sule, Nathalie Holscher: Itu Ayah
"Aku bebasin aja, tapi kalau untuk sekarang, aku membebasinnya ayahnya aja yang datang ke rumah atau kemana kek, keluar, karena Adzam masih ASI," tutur Nathalie.
"Tapi kita sudah ada perjanjian juga di umur 3 atau 4 tahun, silakan kalau mau nginep-nginep," imbuhnya.
Jadwal Uji Coba Timnas U23 Indonesia vs India Jelang SEA Games 2025, Tayang di TV Mana? |
![]() |
---|
Nasib Acara TV Raffi Ahmad Ini Disorot, Turnamen Olahraga Selebriti Indonesia Lanjut Season 4 |
![]() |
---|
Sifat Pelit Ayu Ting Ting Dikuliti Ruben Onsu Cs, Kelakuan Putri Ojak di Lokasi Syuting Pemicunya |
![]() |
---|
Apa Rahasia yang Bikin PSG Selalu Kalahkan Barcelona di UCL? Luis Enrique: Sesuai Potensi Sebenarnya |
![]() |
---|
Komentar Farhat Abbas Usai Razman Nasution Divonis 1,5 Tahun Penjara Efek Hotman Paris: Musuh Negara |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.