Selebrita

Raffi Ahmad Tiba-tiba Unggah Gambar Bersama Mendiang Olga Syahputra, Netizen Ikutan Sedih

Presenter Raffi Ahmad unggah gambar lukisan potret dirinya besama mendiang Olga Syahputra. Netizen ikutan sedih.

Editor: Achmad Maudhody
Instagram @raffinagita1717 @pj.ilustration
Gambar lukisan potret Raffi Ahmad dan mendiang Olga Syahputra. Presenter Raffi Ahmad unggah gambar lukisan potret dirinya besama mendiang Olga Syahputra. Netizen ikutan sedih. 

"Sahabat yang baik Sahabat yang berpura-pura, Sahabat yang benar-benar tulus itu bisa lo rasain Sendiri. Kesenangan bisa dibeli tapi Orang menyenangkan sulit dicari -Alm. Olga Syahputra,"

Ilustrasi tersebut buat warganet rindu dengan kebersamaan Raffi Ahmad dan almarhum Olga Syahputra saat mereka masih satu panggung.

Baca juga: Perubahan Drastis Wajah Rafathar Efek Filter Lucu, Anak Nagita dan Raffi Ahmad Menangis

"Kangen kebersamaan kalian di acara pagi2 Dahsyat...paling lucu kalau ada salah satu diantara kalian yg telat ke studio.kadang dijemput pake mobil bak terbuka," tulis pemilik akun instagram
but******.

"Kangen kebersamaan kalian," tulis pemilik akun instagram put****.

Lukisan ilustrasi tersebut kini telah dapatkan like sebanyak 273 ribu warganet.

Ilustrator Lukisan Potret Artis

Dalam akun Instagram si ilustrator @pj.ilustration, tak hanya ada satu ilustrasi lukisan potret Raffi Ahmad.

Ada juga ilustrasi lukisan potret Raffi Ahmad bersama sang isteri, Nagita Slavina serta buah hati mereka, Rafathar dan Rayyanza.

Ilustrasi lukisan potret sosok artis lainnya seperti Atta Halilintar bersama Aurel Hermansyah, keluarga Ruben Onsu, keluarga Citra Kirana dan yang lainnya.

(Banjarmasinpost.co.id/Tribunbatam.id)

Sumber: Tribun Batam
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved