Berita Tabalong

Rumahnya Ludes Terbakar, Dua Warga Desa Solan Tabalong Terima Bantuan BPBD dan Dinsos

Pasca insiden kebakaran yang menghanguskan dua unit rumah di Desa Solan, Kecamatan Jaro, Kabupaten Tabalong, bantuan kemanusiaan mengalir

Penulis: Isti Rohayanti | Editor: Hari Widodo
Banjarmasinpost.co.id/Isti Rohayanti
Kalak BPBD Tabalong, Zahirsyah cek lokasi sisa kebakaran yang terjadi di Desa Solan, Kecamatan Jaro, Kabupaten Tabalong, Senin (10/4/2023). 

BANJARMASINPOST.CO.ID, TANJUNG - Pasca insiden kebakaran yang menghanguskan dua unit rumah di Desa Solan, Kecamatan Jaro, Kabupaten Tabalong, Minggu (9/4/2023), bantuan kemanusiaan dan logistik terus mengalir terhadap korban terdampak. 

Dua unit rumah yang terbakar diketahui merupakan tempat tinggal Rahman (56) yang dihuni bersama dua orang keluarganya, serta tempat tinggal Pijah (22).

BPBD Kabupaten Tabalong, dan Dinsos Tabalong menyalurkan bantuan logistik kepada korban terdampak kebakaran. Di antaranya sembako dan kebutuhan dapur serta perlengkapan tidur. 

Kalak BPBD Kabupaten Tabalong, Zahirsyah secara langsung datang ke lokasi. Ia bertemu dengan para korban terdampak dan menyerahkan bantuan tersebut.

Baca juga: Kebakaran di Kalsel, Jago Merah Mengamuk di Tangki Hijau Tabalong, Empat Rumah Terbakar

Baca juga: Kembang Api di Gambut Terbakar, Pikap Pengangkut Ini Rusak Berat, Ini Identitas Pemiliknya

"Memang tidak banyak bantuan yang kami berikan, namun kami berharap ini dapat meringankan beban korban terdampak," kata Zahirsyah, Senin (10/4/2023).

Diketahui, kebakaran tersebut menghanguskan bangunan rumah dan isinya. Bahkan ada satu unit sepeda motor yang juga terdampak. 

Menurut keterangan yang dihimpun oleh BPBD Tabalong dan UPBS setempat, api terlihat pertama kali berasal dari kompor gas di dapur salah satu rumah yang terbakar. Lalu warga yang melihat asap tebal mulai berteriak dan meminta pertolongan kepada warga lainnya. 

Kerugian dari insiden ini mencapai ratusan juta. Dimana pada rumah Rahman diprediksi kerugian sebanyak Rp 250.000.000 dan kebakaran di rumah Pijah menyebabkan kerugian hingga Rp 250.000.000 pula. 

(Banjarmasinpost.co.id/isti rohayanti)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved