Selebrita
Kasat Narkoba Polres Jakarta Timur AKBP Buddy Towoliu Tewas di Rel Kereta, Sempat Terima Telepon
Kasat Narkoba Polres Jaktim AKBP Buddy Towoliu tewas di rel kereta api, Sabtu (29/4/2023). Keluarga ungkap Buddy sempat terima telepon sebelum wafat.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Kasat Narkoba Polres Jakarta Timur AKBP Buddy Alfrits Towoliu ditemukan tewas di rel kereta jalur Jatinegara arah Bekasi, Sabtu (29/4/2023).
Saat ditemukan meninggal dunia, AKBP Buddy nampak masih mengenakan seragam lengkap.
Ditemukan juga ponsel miliknya tak jauh dari lokasi kejadian.
Kematian AKBP Buddy diduga karena adanya motif bunuh diri.
Sebelum tewas, AKBP Buddy disebut pihak keluarga sempat berkomunikasi dengan seseorang via ponsel sebelum kejadian nahas itu terjadi.
Dilansir dari Kompas.com, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, penyebab meninggalnya Buddy diduga karena bunuh diri.
Ia menyampaikan, Buddy mengalami sakit pada bagian empedu dan sempat menjalani pengobatan sebelum ditemukan meninggal di rel kereta.
Baca juga: Sosok AKBP Buddy Alfrits Towoliu yang Ditemukan Tewas di Rel Kereta Api, Kerap Peroleh Penghargaan
Berikut kronologi meninggalnya Kasat Narkoba Polres Jaktim AKBP Buddy Towoliu di rel kereta.
Dilansir dari Kompas.id, kabar meninggalnya AKBP Buddy diketahui setelah masinis kereta api (KA) Tegal Bahari dari Jakarta menuju Tegal melaporkan ada orang tertabrak pada Sabtu (29/4/2023) pukul 09.30 WIB.
Laporan tersebut disampaikan kepada Pusat Pengendalian Operasi Pusat KAI yang kemudian diteruskan ke Stasiun Jatinegara.
Petugas PT Kereta Api Indonesia (KAI) bernama Kurniawan (41) kemudian mendatangi lokasi orang tertabrak seperti dilaporkan masinis KA Tegal Bahari.
Kurniawan lalu menemukan jasad AKBP Buddy di rel kereta Km 12+400, jalur DDT petak Jalan Jatinegara-Bekasi.
Jasad Buddy kemudian dipindahkan ke tempat yang lebih aman agar perjalanan kereta tidak terganggu.
Jasad AKBP Buddy selanjutnya dibawa ke RS Polri Kramat Jati, Jaktim untuk dilakukan pemeriksaan.
Ketika ditemukan meninggal, ada sejumlah barang bukti yang ditemukan, seperti iPhone 13, dompet beserta uang Rp 850.000, dan jam tangan.
AKBP Buddy Alfrits Towoliu
Kasat Narkoba Polres Jakarta Timur
tewas
Rel Kereta
Telepon
Banjarmasinpost.co.id
| Bukti Giorgio Antonio Kian Seriusi Sarwendah, Sudah Siapkan Kamar Buat Anak Ruben Onsu di Rumahnya |
|
|---|
| Fakta di Balik Raisa Hapus Postingan Klarifikasi Bersama Hamish Daud, Jawab Isu Selingkuhi Sabrina |
|
|---|
| Satu Pemicu Hakim Perberat Vonis Vadel Badjideh Jadi 12 Tahun, Sentil Nasib Anak Nikita Mirzani |
|
|---|
| Tindakan Astrid Usai MKD Aktifkan Uya Kuya di DPR RI Lagi, Beda Nasib Eko Patrio dan Nafa Urbach |
|
|---|
| Raffi Ahmad Punya Janji Bangun Masjid, Beli Tas Hermes Igun Gegara Nazar Itu, Warganet Mendoakan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.