Liga 1 Indonesia

Dulu Mau Dibeli Rizky Billar dan Lesti Kejora, Ini Kabar PSMS Medan di Liga 2, Arema FC Ambil Untung

Dulu mau dibeli Rizky Billar dan Lesti Kejora, ini kabar PSMS Medan menghadapi kompetisi Liga 2 2023. Ternyata, Arema FC malah ambil untung.

Editor: Murhan
Instagram Rizky Billar/PSMS Medan
Rizky Billar beber penyebab batal beli klub PSMS Medan. Ini geliat PSMS jelang Liga 2 2023. 

Setidaknya, tiga pemain diprediksi bakal dipertimbangkan manajemen Arema FC untuk didatangkan pada bursa transfer awal musim 2023/2024.

Hal itu juga tak terlepas dari peran serta asisten pelatih Arema FC, I Putu Gede yang memang memiliki koneksi dengan PSMS Medan.

I Putu Gede merupakan mantan pelatih PSMS Medan pada era Liga 2 2022.

Pelatih asal Bali itu menangani Laskar Ayam Kinantan sejak per 27 April 2022 hingga 31 Desember 2022 karena Liga 2 yang diberhentikan imbas kasus Kanjuruhan.

Kabar potensinya Arema FC mendatangkan pemain lagi dari PSMS Medan diungkap oleh akun seputar sepak bola Indonesia, @ligawakandaindonesia, Kamis (20/4/2023).

"Arema sepertinya bakal ngambil pemain dari Liga 2 lagi dari PSMS Medan dapet infonya seperti itu," tulis @ligawakandaindonesia.

Alasan Rizky Billar Batal Akuisisi PSMS

Aktor Rizky Billar sempat menghebohkan klub PSMS Medan lantaran berniat membelinya namun batal.

Rizky Billar menjelaskan ke sang istri, Lesti Kejora kenapa tak jadi beli PSMS Medan lantara tak semudah membeli tim kecil.

Di tengah kehadiran Muhammad Leslar Al Fatih Billar dari Lesti Kejora, aktor Rizky Billar akhirnya membeberkan alasan batal membeli PSMS Medan.

Suami Lesti Kejora itu mengungkap sulitnya beli klub bola yang besar, termasuk selevel PSMS Medan.

Namun, Lesti Kejora malah menyentil soal uang Rizky Billar untuk membeli PSMS Medan habis untuk persalinan Baby L.

Diketahui, sejak beberapa waktu terakhir banyak public figure yang mulai terjun ke dunia sepak bola Tanah Air.

Mulai dari Raffi Ahmad hingga Atta Halilintar. Mereka mantap membeli klub bola.

Nama Rizky Billar sebenarnya juga sempat digadang-gadang bakal membeli klub PSMS Medan.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved