Berita HSS
Jelang Pemberangkatan, Jemaah Calhaj HSS Salat Hajat di Masjid Al Minah Kandangan.
Kemenag Hulu Sungai Selatan mengakhiri Bimbingan Manasik Haji tahun 1444H/ 2023M, dirangkai dengah salat hajat berjemaah
Penulis: Hanani | Editor: Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID, KANDANGAN - Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Hulu Sungai Selatan mengakhiri Bimbingan Manasik Haji tahun 1444H/ 2023M.
Penutupan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) HMuhammad Noor, di Masjid Al Minah, Kandangan, Senin (22/5/2023).
Sebelum penutupan, didahului pelaksanaan Shalat Hajat berjemaah dipimpin TGH Diauddin, Lc untuk memohon agar jemaah Calhaj HSS mendapat keselamatan sejak keberangkatan hingga kepulangan serta memperoleh haji yang mabrur.
Keberangkatan calhaj HSS keloter 10 dijadwalkan 10 Juni sudah masuk asrama haji dan keloter 16 masuk asrama haji tanggal 18 Juni mendatang.
Adapun total Calhaj yang diiberangkatkna 2023 ini 309 orang.
Baca juga: Semangati Petani, Babinsa Koramil Padang Batung HSS Bantu Bikin Jembatan Kayu Akses Menuju Sawah
Sekda HSS mewakili Bupati HSS berharap, segala pengetahuan dan informasi yang telah diterima selama manasik bermanfaat dalam pelaksanaan ibadah haji.
Diingatkan pula, agar para calhaj mempersiapkan diri baik secara fisik maupun mental sebelum berhaji maupun saat berhaji nanti.
“Tetap menjaga kondisi kesehatan selama waktu tunggu keberangkatan," kata M Noor.
Ditambahkan, saat ini adalah waktu penting dan rawan, sehingga harus benar-benar dijaga dan dipersiapkan dengan sebaik-baiknya agar saat berangkat nanti dalam kondisi fit tanpa kendala.
Menutup sambutannya Sekda menyampaikan pesan Bupati HSS kepada seluruh calhaj bahwa Penkab HSS senantiasa mendoakan agar Calhaj mendapatkan perlindungan Allah SWT, terhindar dari marabahaya dan selalu diberikan kemudahan selama beribadah hingga menjadi haji mabrur.
Kegiatan ini juga dihadiri Asisten Administrasi Umum Iwan Friady, Kepala Kantor Kementrian Agama HSS, Ketua MUI HSS, Kepala Dinas Terkait, Camat Kandangan, Kepala KUA Kecamatan dan para ulama.
(banjarmasinpost.co.id/hanani)
| Polisi Mulai Selidiki Kebakaran Toko Pakaian Bekas di Pasar Nagara HSS |
|
|---|
| Geger Kebakaran Pasar Nagara HSS Saat Tengah Malam, Toko Pakaian Bekas Ludes |
|
|---|
| Satu Keajaiban Kondisi Balita 2,5 Tahun yang Hilang Dua Malam di Hutan Malinau Loksado HSS Kalsel |
|
|---|
| Jago Merah Mengamuk di Kapuh HSS, Hanguskan Rumah dan Satu Sepeda Motor |
|
|---|
| Titik Terang Baru Pencarian Balita Hilang di Hutan Desa Malinau Loksado HSS Kalsel |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.