Hasnur Group

Laksanakan Program Konservasi Alam, PT Hasnur Internasional Shipping Tbk Tanam 10 Ribu Bibit Pohon

Salah satu anak perusahaan dari Hasnur Group yakni PT Hasnur Internasional Shipping Tbk menyelenggarakan penanaman 10 ribu bibit pohon

|
Penulis: Frans Rumbon | Editor: Hari Widodo
Banjarmasinpost.co.id/Frans Rumbon
Suasana penanaman bibit pohon yang dilaksanakan oleh PT Hasnur Internasional Shipping Tbk di Politeknik Hasnur, Rabu (7/6/2023). 

BANJARMASINPOST.CO.ID, MARABAHAN - Salah satu anak perusahaan dari Hasnur Group yakni PT Hasnur Internasional Shipping Tbk menyelenggarakan program konservasi alam berupa penanaman 10 ribu bibit pohon. 

Adapun bibit pohon yang akan ditanam tersebut mulai dari dari pohon trambesi, sengon, bintaro, serta  pohon penghasil buah-buahan seperti pohon jambu, durian hingga matoa. 

Program ini ditandai dengan penyerahan secara simbolis 10 ribu bibit pohon, sekaligus juga penanaman di Politeknik Hasnur,  Rabu (7/6/2023) pagi. 

Kegiatan diawali dengan penyerahan secara simbolis bibit pohon, kemudian dilanjutkan dengan penanaman bibit pohon di seputaran kampus Politeknik Hasnur di kawasan Ray 5 Batola. 

Kegiatan penanaman bibit pohon diikuti oleh unsur civitas akademika Politeknik Hasnur, mulai dari dosen, karyawan hingga para mahasiswa. 

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Dewan Yayasan Hasnur Centre, Nasib Alamsyah, Direktur Partnership Yayasan Hasnur Centre, Hairansyah, Direktur Relationship and Development Program Yayasan Hasnur Centre, Prof Dr Sutarto Hadi MSi MSc, Sekretaris Perusahaan PT Hasnur Internasional Shipping Tbk, Rengga Temenggung, Kepala Cabang PT Hasnur Internasional Shipping Tbk, Herfan Kuffa, hingga Camat Alalak M Sya'rawi. 

penanaman bibit pohon yang dilaksanakan oleh PT Hasnur Internasional
Suasana penanaman bibit pohon yang dilaksanakan oleh PT Hasnur Internasional Shipping Tbk di Politeknik Hasnur, Rabu (7/6/2023).

Sekretaris Perusahaan PT Hasnur Internasional Shipping Tbk, Rengga Temenggung menerangkan kegiatan Aksi Menanam 10 Ribu Bibit Pohon ini merupakan bagian dari Corporate Social Responsibility (CSR) sekaligus sejalan dengan hari lingkungan hidup pada 5 juni lalu.

"Jadi ini memang salah satu program konservasi alam dari PT Hasnur Internasional Shipping Tbk. Dan Insya Allah bisa memberikan manfaat untuk lingkungan dan masyarakat di Kalsel dan Kalimantan pada umumnya," katanya. 

Ditambahkan oleh Rengga bahwa kegiatan ini juga sekaligus sebagai salah satu cara dari PT Hasnur Internasional Shipping Tbk bersinergi dengan Politeknik Hasnur

Disinggung mengenai lokasi penanaman bibit pohon nantinya, Rengga mengatakan akan dilakukan di beberapa titik.

"Hari ini semacam launching program dan simbolis yang nantinya akan  diteruskan dengan penanaman di beberapa titik, khususnya daerah operasional PT Hasnur Internasional Shipping Tbk," jelasnya. 

Sementara itu Wakil Direktur I Politeknik Hasnur, Zuliyan Agus Nur Muchlis Madjid menyambut baik adanya program tersebut. 

penanaman bibit pohon yang dilaksanakan oleh PT Hasnur Internasional3
Foto bersama pada kegiatan penanaman bibit pohon yang dilaksanakan oleh PT Hasnur Internasional Shipping Tbk di Politeknik Hasnur, Rabu (7/6/2023).

Dan program ini lanjutnya juga sejalan dengan kegiatan Tridharma Perguruan Tinggi, khususnya terkait dengan pembelajaran. 

"Pohon ini akan kami manfaatkan untuk kegiatan Tridharma, dan akan difokuskan untuk Prodi Budaya Tanaman Perkebunan, dan selanjutnya juga ada program penelitian bagaimana karbon disekitar kita diserap. Dan ini juga sesuai dengan pesan dari founder kita apa yang kita ambil dari alam dikembalikan lagi ke alam," pungkasnya.(AOL/*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved