Liga 1 Indonesia
Nasib Makan Konate Kini, Bersinar di Barito Putera, Disayang Persib-Arema, Dibuang Persija-RANS FC
Nasib Makan Konate kini, Sinarnya bermula di Barito Putera, lalu Persib Bandung dan Arema FC hingga dibuang Persija Jakarta dan RANS Nusantara FC.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Nama Makan Konate sempat jadi perbincangan di Liga 1. Sinarnya bermula di Barito Putera, lalu Persib Bandung dan Arema FC hingga dibuang Persija Jakarta dan RANS Nusantara FC.
Makan Konate mengawali karier sepak bola di Indonesia bersama PSPS Pekanbaru pada tahun 2012.
Setahun kemudian, PSPS Pekanbaru mengalami krisis keuangan klub, pihak klubpun harus melepas beberapa pemain untuk mengurangi beratnya krisis klub.
Konate adalah salah satu pemain yang dilepas PSPS Pekanbaru, dan berlabuh di PS Barito Putera.
Di Barito Putera, Makan Konate bersinar dan jadi incaran banyak klub.
Terakhir, dia bersama RANS Nusantara FC. Gelandang asal Mali,Makan Konate berada dalam kondisi di ujung tanduk bersama RANS Nusantara FC.
Baca juga: Jadwal Live TV Bola Malam Ini, Persib vs Dewa United, Argentina vs Australia dan Spanyol vs Italia
Mulai tak jelasnya nasib Makan Konate tak terlepas dari pergerakan The Phoenix pada bursa transfer awal musim Liga 1 2023/2024.
RANS Nusantara FC yang kali ini diambil komandonya oleh Eduardo Almeida memilih mendatangkan pemain asing asal negaranya, Portugal.
Tak tanggug-tanggung, 4 pemain dari Portugal berhasil didatangkan Eduardo Almeida ke RANS Nusantara FC.
Tiga asli kelahiran Portugal, sedangkan satu lainnya merupakan pemain yang memiliki paspor Portugal bukan pemain kelahiran asli.
Keempat pemain yang kini santer dikabarkan merapat ke RANS Nusantara FC di antaranya adalah Edvandro Brandao (SS), Tavinho (RW), Kiko (CB), dan Angelo Meneses (CB).
Menilik kabar terkini, keempat pemain asal Portugal itu santer dikabarkan sudah tiba di Bandara.
Mereka hanya tinggal menunggu waktu saja untuk bisa dikenalkan sebagai rekrutan anyar RANS Nusantara FC.
Tentu, dengan kedatangan empat pemain asing tersebut, maka slot asing bebas RANS Nusantara FC dipastikan terpenuhi.
Hanya tinggal menyisakan satu slot untuk pemain wajib dari ASEAN.
| Jadwal Pertandingan Persib Bandung vs Borneo FC Siaran Langsung Indosiar Malam Ini Resmi Ditunda |
|
|---|
| Jadwal Uji Coba Klub Liga 1: Persebaya vs West All Star dan PSS, Persib dan Semen Padang Juga ke LN |
|
|---|
| Persebaya Kecewa, Malut United Diplomatis Usai Dipastikan Batal Main di ASEAN Club Championship 2025 |
|
|---|
| Daftar Lengkap Pemain Asing Liga 1: PSBS dan Persib Berkebalikan, PSIM dan Persijap Masih Ada 2 Slot |
|
|---|
| Keikutsertaan Persebaya dan Malut United di ACC 2025 Belum Pasti, PT LIB dan AFF Sama-sama Ngotot |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.