Selebrita

Atta Halilintar Lepas Aset Tak Bendanya demi Ameena, Suami Aurel Ogah Ucap Ashiap Lagi

Satu di antara aset tak benda youtuber Atta Halilintar adalah jargon Ashiap. Kini dilepas demi Ameena Hanna Nur Atta dan Aurel Hermansyah.

Editor: Murhan
Instagram attahalilintar
Ameena Hanna Nur Atta, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar. 

Menurut pria berusia 28 tahun tersebut, kini ia merasa bahwa terdapat beberapa perubahan yang dialami oleh sang istri.

Disebutkan bahwa putri sulung Anang Hermansyah tersebut berubah menjadi lebih peduli dengan keluarga.

"Perubahannya jadi lebih keibuan lebih sayang sama keluarga," tuturnya.

Kendati dalam pekerjaan, sang YouTuber menyampaikan bahwa sang istri sudah mengurangi intensitas dalam bekerja.

"Kalau perubahan pekerjaan jadi lebih slow lah nggak usah terlalu banyak kerja," pungkasnya.

Atta Halilintar Sebut Perasaan Aurel Jadi Sensitif Ketika Hamil

Atta Halilintar prihatin kondisi sang istri, Aurel Hermansyah setelah Ameena, buah hati mereka jadi sasaran bully haters.

Apalagi saat ini Aurel hamil anak kedua yang membuat perasaannya jauh lebih sensitif.

Ameena dibully netizen di kolom komentar Instagram langsung membuat Aurel Hermansyah sedih.

"Semua orang tua pasti sedih kalau anaknya dikatain, istrinya lagi hamil, perasaan lagi sensitif, pasti sedih," ucap Atta Halilintar saat ditemui di kawasan Tendean Jakarta Selatan, Senin (12/6/2023).

"Pasti sebagai orang tua sedih sekali," lanjut Aurel.

Sekalipun berusaha untuk tidak memperdulikan ucapan netizen, bagi Atta itu bukan hal mudah jika sudah menyangkut anak.

"Misalnya 'udahlah nggak usah dipeduliin', nggak bisa gitu juga ya," ungkap Atta.

Bagi Atta ini harus jadi pembelajaran untuk orang-orang agar bisa bijak bermain media sosial karena bisa menyakiti hati orang lain.

"Ini dijadikan pelajaran, bayi itu pemberian dari Tuhan, harusnya bisa menjaga tangan, lisan kita, apalagi ini bayi," beber Atta.

Sumber: Tribunnews
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved