Liga 1 Indonesia

Paulo Victor Selamatkan Muka Tuan Rumah, Hasil Skor Persebaya vs RANS 2-2, Saling Kejar Gol

Hasil skor akhir Persebaya vs Rans Nusantara FC, pada pekan ke-4 Liga 1 202/2023 hari ini, Minggu (23/7/2023) adalah 2-2.

Editor: Rahmadhani
Twitter Liga 1
Ilustrasi - Para pemain Persebaya Serabaya merayakan gol ke gawang Persis Solo dalam laga Liga 1 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (1/7/2023) lalu. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Hasil skorĀ  Persebaya vs Rans Nusantara FC, pada pekan ke-4 Liga 1 202/2023 hari ini, Minggu (23/7/2023) berakhir imbang 2-2.

Paulo Victor menjadi pahlawan bagi tuan rumah Persebaya dalam laga yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya tersebut.

Persebaya Surabaya harus puas dengan hasil imbang saat menjamu Rans Nusantara FC dalam lanjutan pekan keempat Liga 1 2023/2024.

Kedua tim saling membalas gol sepanjang pertandingan.

Persebaya sempat unggul lewat tandukan Kadek Raditya (25').

Kemudian Rans Nusantara FC membalikkan lewat dua gol di 15 menit terakhir babak pertama.

Dua gol Rans dicetak oleh Tavingo (30'), Abdul Rahman (45+1').

Beruntungnya, Persebaya mampu menyamakan kedudukan lewat gol Paulo Victor (80')

Gol ini menjadi momentum pecah telur bagi Victor musim ini.

Skor 2-2 bertahan hingga berakhirnya pertandingan.

Dengan hasil ini, Persebaya masih belum mampu meraih kemenangan di kandang sendiri musim ini.

Jalannya Pertandingan

Pada babak pertama, Persebaya Surabaya tertinggal 1-2 dari tamunya RANS Nusantara FC.

Persebaya sempat unggul lewat tandukan Kadek Raditya (25').

Kemudian Rans Nusantara FC membalikkan lewat dua gol di 15 menit terakhir babak pertama.

Dua gol Rans dicetak oleh Tavingo (30'), Abdul Rahman (45+1').

Babak kedua dimulai, Persebaya tak kunjung mendapatkan bentuk permainan terbaik.

Rans Nusantara hampir menambah keunggulan lewat serangan balik.

Tetapi Tavinho gagal mengeksekusi bola saat 1 lawan 1 melawan Ernando.

Sebuah peluang kembali didapatkan oleh Magenta Force pada menit ke-63.

Sebuah tendangan bebas yang gagal diamankan secara sempurna oleh Ernando Ari berusaha disambar oleh Angelo Menesez.

Tetapi Nando langsung membuang bola dari area pertahanan.

Nando hampir melakukan blunder di menit ke-77.

Menyambut umpan panjang dari lawan, Nando menghalau bola lewat sebuah tandukan.

Bola sayangnya jatuh ke kaki pemain lawan.

Kiper asal Semarang itu langsung melakukan tanggung jawabnya dengan menyapu bola dari kaki lawan.

Kebuntuan Persebaya akhirnya pecah di menit ke-81.

Sebuah umpan terobosan Toni Firmansyah berhasil disambut oleh Kasim Botan.

Botan dengan cermat menemukan Paulo Victor yang tak terkawal di depan gawang.

Victor dengan sedikit gocekan berhasil menceploskan bola ke jala Hilmansyah.

Striker asal Brasil itu akhirnya berhasil pecah telur musim ini.

Skor 2-2 di Stadion GBT.

Persebaya hampir kecolongan di menit ke-89.

Tandukan Brandao dari depan gawang masih melambung tipis dari jala Bajul Ijo.

Di menit ke-90, Toni Firmansyah mendaptkan peluang apik di dalam kotak penalti.

Namun, upaya placing dari Toni masih mampu diselamatkan oleh Hilmansyah.

Hingga berakhirnya pertandingan, tak ada gol tambahan yang terjadi.

Skor 2-2 mengakhiri pertandingan antara Persebaya vs Rans.

Persebaya Surabaya (4-3-3)

Kiper: Ernando Ari

Belakang: Arief Catur, Kadek Raditya, Dusan Stevanovic, Salman Alfarid (Nuri Fasya, 46');

Tengah: Ze Valente (c) (Toni Firmansyah (61'), Ripal Wahyudi (M Hidayat, 58'), Alwi Slamat;

Depan: Sho Yamamoto, Paulo Victor, M Iqbal (Kasim Botan (58')

Pelatih: Aji Santoso

Rans Nusantara FC (4-4-2)

Kiper: Himansyah

Belakang: Dallen Doke (Marcko Sandy, 46'), Angelo Meneses, Kiko, Taufik Hidayat;

Tengah: Paulo Sitanggang (c), Ilhamsyah, Mitsuru Maruoka, Abdul Rahman (Andi Irfan, 61');

Depan: Tavinho, Evandro Brandao

Pelatih: Eduardo Almeida.

Berita ini sudah tayang di Surya

Sumber: Surya Online
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved