Selebrita

Gerebek Kantor Baim Wong, Chef Agus Sasirangan Asal Banjarmasin Kalsel Sampai Ucap Shalawat

Sambangi kantor baru Baim Wong, Chef Agus Sasirangan asal Banjarmasin Kalsel terkesima sampai ucap Shalawat.

Instagram agussasiranganbjm
Momen Chef Agus Sasirangan asal Banjarmasin Kalsel bertemu Baim Wong di kantor Tiger Wong Entertainment. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Datangi kantor YouTuber Baim Wong, Chef Agus Sasirangan asal Banjarmasin Kalimantan Selatan (Kalsel) dapati fakta menarik.

Ya, Chef jebolan ajang Master Chef Indonesia itu belum lama ini bertemu dengan ayah Kiano Tiger Wong.

Chef Agus Sasirangan secara khususu menemui Baim Wong di kantor yang baru pada Jumat (28/7/2023).

Ada banyak hal yang membuat Juara 2 MasterChef Indonesia Season 1 terkesima dengan sang youtuber.

Baca juga: Mantap Ingin Menikah dengan Tissa Biani, Dul Jaelani Celetuk Kode Waktu Ijab Kabul : Hari Jumat

Salah satunya adalah kantor baru Baim Wong. Chef Agus mengatakan, kantor Tiger Wong Entertainment begitu moderen.

Kantor tersebut mempunyai fasilitas yang lengkap seperti gym, ruang live TikTok dan semua desainnya yang menurut Agus menarik.

“Masya Allah kerajaan bisnis yang dibangun dari digital, “ kata Chef Agus Sasirangan, dilansir Banjarmasinpost.co.id dari instagram pribadinya, @agussasiranganbjm, Minggu (30/7/2023).

“Aslinya dalamnya cakep banget, dishalawatin aja dulu semoga bisa sesukses ini. Aamin yra (jum’at berkah), “ ujarnya.

Pertemuan Baim Wong dan Chef Agus Sasirangan ini rupanya sebagai ajang tukar pikiran seputar bisnis kuliner.

Memang, baik Baim maupun Agus sama-sama mempunyai bisnis di bidang kuliner.

Baim Wong pernah mencicipi kue Apam Kenari buatan Chef Agus Sasirangan yang dijual secara luas di Kalsel.

Baca juga: Denny Caknan Ogah Layani Isu Bella Bonita Pernah Jadi Simpanan Pejabat, Pilih Bela Istri

Sementara, Baim sendiri mempunyai bisnis kue Roti Rompi yang cukup hits.

“Sharing seputar kuliner bareng Kak @baimwong, sekaligus melihat rumah bisnisnya Kak Baim. Sukses selalu Kak, “ ungkapnya.

Kala itu, Chef Agus datang ke kantor Baim sambil membawa kue Apam Kenari untuk sang youtuber.

Itu kali kedua sang youtuber memakan kue Apam Kenari buatannya.

“Udah 2x nih kak Baim makan Apam Kenari, “ beber Chef Agus.

(Banjarmasinpost.co.id/Kristin Juli Saputri)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved