Kriminalitas Banjarmasin
Diiming-Imingi Pekerjaan, Seorang Perempuan Dinodai Oknum Tenaga Honorer di UPT Disdik Banjarmasin
Oknum honorer ini merupakan penjaga malam di UPT Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin di Kelurahan Pekauman, Kecamatan Banjarmasin Selatan.
Penulis: Eka Pertiwi | Editor: Alpri Widianjono
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Niat hati ingin bekerja, seorang perempuan asal Kota Banjarmasin justru dirudapaksa oknum tenaga honorer di UPT Disdik Kota Banjarmasin.
Oknum honorer ini merupakan penjaga malam di UPT Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin di Kelurahan Pekauman, Kecamatan Banjarmasin Selatan.
Tak hanya sekali, pelaku juga melakukannya sebanyak dua kali.
Baca juga: Penusukan Pelajar di SMAN 7 Banjarmasin, Disdikbud Kalsel Turun Tangan
Baca juga: Kronologi Pelajar SMAN 7 Banjarmasin Tusuk Teman Satu Kelas, Polisi Beberkan Fakta Ini
Baca juga: BREAKING NEWS : Kesal Sering Dibully, Pelajar SMAN 7 Banjarmasin Tusuk Siswa Lain
Informasi yang dihimpun, pelaku melakukan hal itu dengan modus memberikan pekerjaan kepada korban.
Tak ada kabar setelah sekian lama, pelaku kemudian menawari pekerjaan kembali.
Imbalannya, yakni berhubungan badan.
Baca juga: Setubuhi Gadis 13 Tahun, Remaja di Tanbu Ini Cekoki Korban dengan Tuak Bercampur Alkohol
Baca juga: Karhutla Kalsel - Api Bakar Lahan Kosong di Mekar Sari Binuang, Satgas Kerahkan Tangki Air
Baca juga: Pemilik Lahan di Labuan Amas HST Diselidiki, Karhutla di Banjar Kerap Akibat Keteledoran
Korban yang merasa akan diberikan pekerjaan, tidak bisa menolak keinginan pelaku.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin, Nuryadi, tidak menampik adanya isu adanya dugaan rudapaksa yang dilakukan oknum honorer tersebut.
Meski demikian, Nuryadi menjelaskan, jika itu kejadiannya sudah terjadi sejak sembilan bulan lalu.
Baca juga: 93 Motor di Banjarmasin Terjaring Razia Knalpot Brong, Kasatlantas : Razia Akan Terus Digencarkan
Baca juga: Kecelakaan Maut di Jalan Menikung di Kintap Tala, Pengendara Motor Ini Tewas Tabrak Minibus
"Kami pun baru mengetahui atas laporan keluarga korban. Atas laporan tersebut kami tindaklanjuti. Oknum yang bersangkutan melanggar dan kami pun langsung memberikan tindakan tegas. Kami langsung pecat," katanya saat di Balai Kota Banjarmasin.
Terkait hal ini, menurutnya, sudah tak ada hubungannya dengan Disdik.
"Saat ini yang bersangkutan sudah tidak lagi bekerja dengan kami. Untuk tindak lanjut dan proses hukum, kami serahkan kepada kedua belah pihak," tegasnya.
(Banjarmasinpost.co.id/Eka Pertiwi)
| Peandra Dikeroyok Pakai Senjata Tajam, Polisi Bekuk Tiga Anggota Geng Pasber |
|
|---|
| Aksi Terekam CCTV, Pencuri Uang Kaum Masjid di Sekretariat Kampus Uniska Dicokok Polisi |
|
|---|
| Berupaya Hindari Polisi, Pria Teler Tepergok Bawa Celurit dan Keris |
|
|---|
| Kurir Narkoba Dituntut 9,5 Tahun Penjara, Terdakwa Juga Terancam Denda Rp 500 Juta |
|
|---|
| Diduga Gelapkan Uang Hingga Miliaran, Bendahara Perusahaan Dilaporkan ke Polda Kalsel |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/Kadisdik-Banjarmasin-Nuryadi2.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.