HUT ke 52 BPOST

Kenakan Lencana Pendiri di HUT ke-52 BPost, Gusti Rusdi Kenang Membangun Banjarmasin Post

Pimpinan Umum Banjarmasin, HG (P) Rusdi Effendi AR menggunakan lencana pendiri Banjarmasin Post pada puncak peringatan HUT ke-52 BPost 

Penulis: Eka Pertiwi | Editor: Hari Widodo
Banjarmasinpost.co.id/Eka Pertiwi
Pimpinan Umum Banjarmasin Post, H Gusti Rusdi Effendi saat memberikan sambutan pada HUT ke-52 BPost, Rabu (2/8/2023). 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Hari ini pada 2 Agustus 2023, Banjarmasin Post genap berusia 52 tahun. 

Pada perayaan HUT ke-52, Banjarmasin Post menggelar perayaan di  Halaman Kantor Banjarmasin Post di Jalan As Musyaffa, Rabu (2/8/2023). 

Pada perayaan HUT kali ini, salah satu pendiri Banjarmasin Post yang saat ini sebagai Pimpinan Umum Banjarmasin, HG (P) Rusdi Effendi AR menggunakan lencana pendiri Banjarmasin Post. 

Gusti Rusdi juga mengucapkan terima kasih kepada mitra kerja Banjarmasin Post. Karena mereka juga merupakan orang-oranfg yang membesarkan Banjarmasin Post. 

Baca juga: Hadiri HUT ke-52 BPost, Bupati Tabalong : Saya Dapat Pembelajaran dari Pendiri Banjarmasin Post

Baca juga: HUT ke-52 BPost, REI Kalsel : Banjarmasin Post Berkontribusi Besar Bagi Industri Properti

Baca juga: Hadiri HUT ke-52 BPost, Dirut Bank Kalsel : Banjarmasin Post Media Yang Inspiratif

"Ini lencana pendiri. Bentuknya mandau. Makanya saya kenakan," katanya saat sambutan HUT ke-52 Banjarmasin Post. 

Ia menceritakan, jika Banjarmasin Post awalnya kantornya hanya gudang mobil. Kemudian, bisa sampai memiliki kantor dengan lima tingkat memerlukan proses yang tidak mudah. 

"Banjarmasin Post juga Mengukir sejarah untuk Kalimantan Selatan. Kami ingin menapak ke depan kemudian melangkah yang lebih tinggi serta terus berinovasi untuk Banua," pungkasnya. (Banjarmasinpost.co.id/Eka Pertiwi)

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved