Selebrita

Titik Balik Karier Denny Caknan, Suami Bella Bonita Akui Dulu Menyanyi Cuma Sambilan

Denny Caknan mengaku tak pernah mengira bisa sukses di Industri Musik Tanah Air. Suami Bella Bonita akui awalnya menyanyi sebagai hobi sambilan.

Editor: Achmad Maudhody
Instagram denny_caknan/bellabonita_r.a
Potret Denny Caknan dan istrinya, Bella Bonita. Denny Caknan mengaku tak pernah mengira bisa sukses di Industri Musik Tanah Air. 

Diakui Denny Caknan, pada saat itu ekonominya masih belum seperti sekarang.

Sehingga untuk makan pun ia mengaku masih susah.

"Itu nggak ada duit buat makan," katanya.

Baca juga: Ayu Soraya Buka-bukaan Dugaan Perselingkuhan Ko Apex dan DJ Dinar Candy : Awalnya Sawer Tiktok

Setelah kini menjadi sukses, penyanyi asal Ngawi, Jawa Timur itu mengaku sudah merasa lebih berisi dari sebelumnya.

"Setelah punya duit ya ini jadi gede, sekarang berat 78 kilogram," ujarnya.

Pertimbangkan Pensiun Dini

Kisah asmara Denny Caknan dengan Bella Bonita sempat menghebohkan publik.

Pasalnya, Denny Caknan menjalin hubungan setelah belum lama putus dari Happy Asmara.

Tak hanya itu, Denny Caknan juga melangsungkan pernikahan dekat dengan hari ulang tahun Happy Asmara.

Karena hal itulah, Denny Caknan sempat menuai respon negatif dari netizen.

Dapat hujatan ini pedangdut asal Ngawi ini sempat berpikir untuk pensiun dini sebagai artis.

"Kemarin aku sempat kepikiran pensiun gara-gara ini (komentar netizen)," kata Denny Caknan saat hadir di podcast HAS Creative, dikutip Senin (1/10/2023).

Baca juga: Jawab Isu Punya Hubungan Spesial dengan Virgoun, Kia Poetri : Aku Manggilnya Abang

Apabila pensiun dari dunia artis, Denny Caknan pun sudah memiliki rencana lainnya untuk membuka usaha.

Bersyukurnya, ia juga sudah mempersiapkan tabungan untuk masa mendatang.

"Iya, mungkin kalau aku udah pensiun, maksudnya hidup seperti biasa lagi kayak kemarin. Mikir kalau aku hidup biasa jual akringan, kan tabungan udah ada," tutur Denny Caknan.

Kendati demikian, Denny menilai pikiran pensiun dini muncul karena dirinya merasa lelah.

Denny menegaskan bahwa ia pada akhirnya mampu melewati ini semua.

(Banjarmasinpost.co.id/Tribunnews.com)

Sumber: Tribunnews
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved