MotoGP 2023
Jadwal Jam Tayang MotoGP Thailand 2023 Live Trans7 Minggu ini, Bagnaia Diunggulkan
Stasiun TV Trans7 akan mulai menyiarkan langsung (live) mulai sprint race MotoGP Thailand 2023 pada hari Sabtu (28/10) lalu saat race Minggu sore
BANJARMASINPOST.CO.ID - Berikut ini jadwal jam siaran langsung Trans7 MotoGP Thailand 2023 yang berlangsung Minggu ini.
Stasiun TV Trans7 akan mulai menyiarkan langsung (live) mulai sprint race MotoGP Thailand 2023 pada hari Sabtu (28/10/2023) yang akan tayang mulai jam 15.00 WIB sore.
Sementara itu MotoGP Thailand 2023 akan disiarkan langsung stasiun TV Trans7 Minggu (29/10/2023) mulai jam 15.00 WIB.
Kalender MotoGP 2023 memasuki fase akhir dengan menyisakan 4 seri balapan temaasuk MotoGP Thailand 2023 yang berlangsung akhir pekan ini.
Dalam agenda empat seri balapan MotoGP 2023 terakhir, Pecco Bagnaia memiliki nasib lebih mujur.
Sang juara bertahan merampungkan seri balapan di Australia dengan gap 27 poin dengan Jorge Martin.
Gap yang tampaknya cukup bagi dia untuk menjauhi kejaran Martin dalam pertarungan gelar juara dunia.
Kendati begitu, sebagaimana dirangkum dari laman Corsedimoto, masih menyisakan empat sprint race dan full race kedepannya.
Baca juga: Siapa Juara Dunia MotoGP 2023? Ini Keyakinan Marc Marquez di Antara Bagnaia dengan Jorge Martin
Tapi yang jelas, gelar juara dunia MotoGP 2023 akan diamankan oleh Ducati.
Pasalnya mengingat kandidat juara dunia pada edisi kali ini dua-duanya dari tim Ducati.
Martin masih memiliki kepercayaan diri lebih untuk memberikan ancaman kepada Bagnaia di Thailand.
Menariknya Martin cukup kuat di situasi balapan apapun baik itu wet maupun dry race.
Ini jadi catatan penting bagi Bagnaia untuk mewaspadai Martin yang tengah berada dalam momentum apik.
Setelah MotoGP Thailand 2023, selanjutnya MotoGP akan digelar di Malaysia, Qatar dan Spanyol (Valencia).
* Bagnaia Lebih Dijagokan di Thailand
Menuju balapan di Sirkuit Buriram Thailand, dukungan tampaknya berada di kubu Bagnaia.
Sebab secara head to head, Bagnaia lebih gacor di Sirkuit Buriram bahkan sejak Moto2.
Sementara itu Martin tak memiliki kenangan manis tatkala dirinya beraksi di Sirkuit Buriram.
Hanya saja, jika melihat kiprah kedua pembalap dalam MotoGP 2023, kejutan selalu terjadi.
Bagnaia yang lemah di Mandalika justru berhasil meraih gelar juara edisi kali ini.
Sedangkan untuk Martin yang tak terlihat dalam persaingan gelar sejak awal musim, kini mulai menunjukkan konsistensinya.
Bisa dikatakan, kejutan dari Bagnaia dan Martin dinantikan kala mentas di Sirkuit Buriram.
Berikut jadwal lengkap seri balap MotoGP Thailand 2023:
Jumat, 27 Oktober 2023
Pukul 09.00-09.35 WIB - Free Practice (FP1) Moto3
Pukul 09.50-10.30 WIB - Free Practice (FP1) Moto2
Pukul 10.45-11.30 WIB - Free Practice (FP1) MotoGP
Pukul 13.15-13.50 WIB - Free Practice (FP2) Moto3
Pukul 14.05-14.45 WIB - Free Practice (FP2) Moto2
Pukul 15.00-16.00 WIB - Practice MotoGP
Sabtu, 28 Oktober 2023
Pukul 08.40-09.10 WIB - Free Practice (FP3) Moto3
Pukul 09.25-09.55 WIB - Free Practice (FP3) Moto2
Pukul 10.10-10.40 WIB - Free Practice (FP3) MotoGP
Pukul 10.50-11.05 WIB - Kualifikasi (Q1) MotoGP
Pukul 11.15-11.30 WIB - Kualifikasi (Q2) MotoGP
Pukul 12.50-13.05 WIB - Kualifikasi (Q1) Moto3
Pukul 13.15-13.30 WIB - Kualifikasi (Q2) Moto3
Pukul 13.45-14.00 WIB - Kualifikasi (Q1) Moto2
Pukul 14.10-14.25 WIB - Kualifikasi (Q2) Moto2
Pukul 15.00-15.45 WIB - Sprint Race MotoGP (13 Laps) (live Trans7)
Minggu, 29 Oktober 2023
Pukul 10.40-10.50 WIB - Warm Up MotoGP
Pukul 11.00-11.35 WIB - Rider Fan Parade
Pukul 12.00-12.35 WIB - Race Moto3 (22 Laps)
Pukul 13.15-13.55 WIB - Race Moto2 (24 Laps)
Pukul 15.00-15.50 WIB - Race MotoGP (26 Laps) (live Trans7)
Jadwal bisa berubah sewaktu-waktu
Berita ini sudah tayang di Bolasport
MotoGP 2023
Jadwal MotoGP 2023
MotoGP Thailand 2023
Trans7
Siaran Langsung Trans7
Jorge Martin
Francesco Bagnaia
| Hasil MotoGP Valencia: Jorge Martin Crash Usai Senggolan dengan Marquez, Bagania Juara MotoGP 2023 |
|
|---|
| Link Live Hasil Race MotoGP Valencia 2023 dan Streaming TV Online Trans7, Tayang Jam 21.00 WIB |
|
|---|
| Live Gratis TV Trans7! Link Streaming MotoGP Valencia 2023 Malam ini di TV Online, Bagania vs Martin |
|
|---|
| Hasil MotoGP Valencia 2023: Jorge Martin Kuasai Sprint Race, Kini Hanya Selisih 14 Poin dari Bagnaia |
|
|---|
| Link TV Online Live Streaming MotoGP Valencia 2023 Hari ini, Live Delay Gratis Trans7 |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.