MotoGP 2023

MotoGP Malaysia 2023 Live Trans7: Siapa Pemenang Bagnaia vs Jorge Martin, Ini Jawaban Bos Pramac

Berita MotoGP Malaysia 2023, Persaingan mneuju gelar juara dunia MotoGP 2023 kini mengerucut pada Francesco Bagnaia vs Jorge Martin.

|
Editor: Rahmadhani
JOSE JORDAN / AFP
Pembalap Ducati Tim Lenovo Italia Francesco Bagnaia mengendarai di depan pembalap Ducati Pramac Racing Spanyol Jorge Martin selama balapan MotoGP Grand Prix Valencia di arena pacuan kuda Ricardo Tormo di Cheste, pada 14 November 2021. Keduanya kini paling berpotensi meraih gelar juara dunia MotoGP 2023. 

"Kami mungkin hanya kurang sedikit pengalaman, yang tentu dimiliki oleh tim pabrikan karena mereka memenangkan Kejuaraan Dunia MotoGP tahun lalu bersama Pecco (Bagnaia)," ucap Borsoi.

Martin semakin dekat dengan ukiran sejarah baru jika benar-benar mampu jadi Juara Dunia MotoGP 2023.

Sebab belum pernah ada juara dunia kelas premier MotoGP yang menang saat bernaung di sebuah tim satelit.

"Dia tentu masih memiliki beberapa hal untuk diatasi sekarang. Dia tidak berada di tim pabrikan, tapi dia memiliki tim yang luar biasa," kata Borsoi.

"Bisa dibilang kami hampir seperti tim pabrikan, kami memang tidak merah, tapi kami sudah dekat," ucap Borsoi tersenyum.

"Seperti yang saya bilang tadi, kami tidak kekurangan apapun. Motivasinya ada, bahkan lebih tinggi dari musim lalu, karena dia ingin menunjukkan bahwa dia pembalap cepat dan punya tim bagus," tutur Borsoi.

Borsoi juga berharap agar perebutan gelar juara dunia dapat berlangsung sengit sampai seri pamungkas.

"Itu akan menyenangkan bagi kami, tapi saya pikir juga untuk seluruh dunia MotoGP," kata Borsoi.

"Saya juga ingin menggunakan kesempatan ini untuk meminta para jurnalis agar tidak terlalu menekan kami (tim Pramac). Tentu saja kami melakukan yang terbaik dan berada di sini untuk bertarung. Tapi mungkin Anda bisa membantu kami, karena tekanan ada pada tim pabrikan Ducati."

"Setiap orang membutuhkan perjuangan yang baik untuk menulis cerita yang bagus. Jadi bantu kami mengurangi defisit dan bisa pergi ke Valencia untuk pertarungan terakhir," ucapnya.

Jika merunut sejarah balapan secara keseluruhan, sejatinya pernah ada sejumlah pembalap yang memenangi juara dunia saat sedang bernaung di tim satelit.

Namun, itu semua terjadi di era sebelum MotoGP, di mana terakhir kali fenomena itu diciptakan oleh Valentino Rossi di kelas 500cc bersama Nastro Azzuro Honda pada 2001 silam.

Rangkaian seri MotoGP tersisa musim ini akan berlangsung di bulan November semuanya.

Terdekat, ada MotoGP Malaysia 2-23 yang berlangsung 10-12 November 2023 mendatang dan akan tayang di Trans7.

Kemudian ada MotoGP Qatar (17-19 Nov) dan MotoGP Valencia (24-26 Nov).

MotoGP Qatar akan menjadi seri pembeda karena bakal dilangsungkan pada malam hari waktu setempat.

Berita ini sudah tayang di Bolasport

Sumber: BolaSport.com
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved