Selebrita
Kaitan Penyakit Kanker Mertua Irish Bella dengan Kasus Narkoba Ammar Zoni, Pengacara Buka Suara
Ayah Ammar Zoni mengidap kanker stadium 4. Mertua Irish Bella dilarikan ke RS usai kasus narkoba kedua sang putra.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Kaitan penyakit kanker stadium 4 mertua Irish Bella dengan kasus narkoba Ammar Zoni, kuasa hukum angkat bicara.
Kondisi kesehatan ayah Ammar Zoni, Suhendri semakin menurun.
Ia sudah cukup lama hanya bisa terbaring di rumah sakit karena penyakit kanker yang menggerogoti tubuhnya.
Baca juga: Perkembangan Kasus Narkoba Ammar Zoni, Suami Irish Bella Bidik Jalur Rehabilitasi
Baca juga: Nasib Mertua Irish Bella Terbaring di RS Kala Ammar Zoni Dibui Lagi, Adik Ipar Ibel Tanggung Beban
Fakta terkait kondisi penyakit Suhendri diungkap oleh kuasa hukum Ammar, Jon Mathias.
”Ya kalau itu berdasarkan informasi benar (kesehatan ayah Ammar drop). Memang penyakit bapak ini kan datang dari pikiran," ujar Jon dikutip dalam YouTube Intens Investigasi, Rabu (3/1/2024).
"Dan memang kondisi beliau kan, dari keterangan dari pamannya Ammar mengatakan bahwa beliau ini kan sakit kanker, kanker yang stadium 4."
"Otomatis memang, apabila dia pikirannya stres, itu akan membikin drop kesehatannya dan akan berakibat kondisi fisiknya makin melemah,” ujar Jon Mathias.
Tak hanya itu, Jon juga membenarkan jika ayah Ammar dilarikan ke rumah sakit pasca mengetahui putranya ditangkap di kasus narkoba yang kedua kalinya.
Ditambah, muncul kabar tidak mengenakkan mengingat Ammar digugat cerai oleh Irish Bella.
Tak ayal, kondisi Suhendri seketika semakin ngedrop hingga langsung dilarikan ke rumah sakit.
”Sempat beliau mengikuti kemudian di tengah jalan kan nggak datang lagi karena drop ya."
"Kemudian ada isu lagi bahwa Irish Bella akan menggugat Ammar, nah ini kan jadi beban pikiran."
"Makin melemahkan kondisi kesehatannya dan kemudian memang terjadi lah gugatan itu."
"Nah ini yang bikin lagi bapaknya drop langsung dibawa ke rumah sakit,” terang Jon.
Dari penuturan Jon, kini ayah dari aktor berusia 30 tahun tersebut masih dirawat secara intensif di rumah sakit di kawasan Sentul, Bogor, Jawa Barat.
Isu Konflik Warisan Mpok Alpa Mencuat, Kini Aji Darmaji Minta Maaf ke Keluarga Istri, Akhirnya Damai |
![]() |
---|
Tolak Keinginan Billy Syahputra, Vika Kolesnaya Sentil Calon Anak Jadi Atlet Sepakbola |
![]() |
---|
Soal Kehamilan Ketiga, Lesti Kejora Sentil Usia Anak Kedua Rizky Billar: Udah Waktunya |
![]() |
---|
Pernyataan Olla Ramlan Bikin Teuku Ryan Kaget, Tersentil Soal Pengganti Posisi Ria Ricis |
![]() |
---|
Bukan Desy Ratnasari, Ini Sosok Wanita yang Bikin Ruben Onsu Tak Bisa Tolak Ajakan ke Kondangan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.