Pemilu 2024
Anggota PPK Pulau Sembilan Kotabaru Tempuh Perjalanan Laut Tiga Jam untuk Distribusi Logistik Pemilu
Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pulau Sembilan bersama tim sudah mendistribusikan logistik Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Penulis: Herliansyah | Editor: Edi Nugroho
BANJARMASINPOST.CO.ID,KOTABARU - Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pulau Sembilan bersama tim sudah mendistribusikan logistik Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Pada Sabtu, (10/2/2024) kemarin petugas mendistribusikan logistik ke Labuan Barat yang ditempuh perjalanan laut lebih kurang 3 jam dari Desa Maradapan, Kecamatan Pulau Sembilan, Kabupaten Kotabaru, Provinsi Kalimantan Selatan.
Pendistribusian logistik Pemilu menggunakan perahu tradisional, namun tiba sesuai waktu karena bersamaan cuaca perairan yang bersahabat.
"Melanjutkan perjalanan laut dari Desa Maradapan menuju Desa Labuan Barat dengan jarak tempuh sekitar 3 jam perjalanan laut. Mohon do'anya pimpinan mudahan selamat sampai tujuan, Desa Labuan Barat," kata anggota PPK Pulau Sembilan, Mahmud kemarin.
Baca juga: Bawaslu Kotabaru Bersama TNI Polri Lakukan Patroli Cyber Memasuki Masa Tenang Pemilu 2024
Baca juga: Air Genangi Kawasan Penduduk di Desa Sungai Rutas Tapin, 66 Jiwa Terdampak
"Alhamdulillah logistik masuk ke Kantor Desa Labuan Barat," sambungnya dengan nada lega.
Ketua KPU Kotabaru Andi Muhammad Saidi, mengatakan distribusi logistik ke 22 kecamatan di Kabupaten Kotabaru sudah dilaksanakan.
Menurut Saidi, dari 22 kecamatan tersebar di Kabupaten Kotabaru. Kecuali Kecamatan Pulau Laut Utara dan Pulau Laut Sigam, karena dua kecamatan ini berada di perkotaan.
Untuk Kecamatan Pulau Laut Utara distribusi logistik dilaksanakan besok. Kecuali Kecamatan Pulau Sigam, logistik didistribusikan pada H-1 (satu hari sebelum pencoblosan).
Alasannya Saidi, Kecamatan Pulau Sigam tidak memiliki gudang penyimpanan logistik yang memadai.
"Kalau Kecamatan Pulau Utara ada space penyimpanan logistik yang memadai," terangnya.
Disinggung soal kesiapan TPS (Tempat Pemungutan Suara), masih menurut Saidi, masing-masing kecamatan yang lebih mengetahui.
Tapi diharapkannya, H-1 TPS sudah rampung. "Jadi saat hari pencoblosab semua sudah siap," pungkasnya.
(Banjarmasinpost.co.id/Helriansyah).
| Dinilai Langgar Kode Etik, DKPP Jatuhkan Sanksi Peringatan Keras ke Tiga Komisioner Bawaslu Kalsel |
|
|---|
| Gugatan Ditolak MK, Begini Respons Sekretaris DPD PDIP Kalsel |
|
|---|
| MK Tolak Gugatan PDIP dan Demokrat Soal Pemilu di Kalsel, Sudian dan Khairul Tetap ke Senayan |
|
|---|
| Pasca Putusan MK, Begini Strategi Divisi Teknis Penyelenggara KPU Batola Tatap Pilkada Serentak |
|
|---|
| Ini Komposisi Anggota DPR RI 2024-2029 dari Kalsel Pascaputusan MK atas Gugatan PDIP dan Demokrat |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.