MotoGP 2024

Live Trans 7, Jadwal dan Hasil FP2 MotoGP Qatar 2024, Kejutan Marc Marquez Bagi Francesco Bagnaia

Live Trans 7, Jadwal Lengkap MotoGP 2024 dan Hasil FP2 MotoGP Qatar 2024, Ada Kejutan Marc Marquez Bagi Francesco Bagnaia balapan makin tegang

Editor: Aprianto
X Marc Marquez
Live Trans 7, Jadwal dan Hasil FP2 MotoGP Qatar 2024, Kejutan Marc Marquez Bagi Francesco Bagnaia 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Live Trans 7, Jadwal Lengkap MotoGP dan hasil FP2 MotoGP Qatar 2024 ada kejutan Marc Marquez bagi Francesco Bagnaia.

Para pembalap akan bersaing mendapatkan tempat di Q2 pada sesi practice hari ini, Sabtu (9/3/2024) jam 17.40 WIB.

Pembalap Gresini Racing, Marc Marquez berhasil keluar sebagai yang tercepat pada sesi latihan bebas 2 (FP2) MotoGP Qatar 2024.

Perubahan jadwal terjadi pada hari pertama MotoGP Qatar 2024 yang berlangsung pada Jumat (8/3/2024) di Sirkuit Lusail.

Sesi yang seharusnya bertajuk Practice yang menentukan kelolosan menuju kualifikasi (Q) 1 dan 2 diubah menjadi FP2 yang berjalan 45 menit.

Baca juga: Live Trans 7! Jadwal Lengkap MotoGP Qatar 2024 Mulai Malam Ini, Sprint Race, Latihan Bebas 1 dan 2

Perubahan sesi ini terjadi setelah hujan deras yang mengguyur lintasan Sirkuit Lusai.

Dalam sesi FP2 ini, Marc Marquez berhasil keluar sebagai pembalap tercepat dengan waktu lap terbaiknya 2 menit 6,544 detik.

Pembalap asal Spanyol itu unggul atas dua rider GASGAS Tech3 yakni Augusto Fernandez dan Pedro Acosta.

Hujan mewarnai jalannya sesi ini dan membuat lintasan Sirkuit Lusail semakin mengkilap berwarna hitam.

Dalam sesi yang berlangsung 45 menit ini, Marc Marquez yang mengaspal untuk Gresini Racing masih menjadi yang tercepat.

Pembalap berjuluk Baby ALien itu melesat menduduki posisi pertama di atas motor Ducati Desmosedici GP23.

Posisi itu diduduki Marquez dengan menorehkan waktu lap terbaiknya 2 menit 06,544 detik.

Marquez dikuntit oleh dua pembalap milik GASGAS Tech yakni Augusto Fernandez dan Pedro Acosta dengan beda 0,2 detik dan 0,3 detik.

Sementara itu, Francesco Bagnaia yang menjadi andalan Ducati belum berhasil menembus 10 besar hingga sesi menyisakan 15 menit terakhir.

Sang juara bertahan musim lalu tersebut bahkan harus terpaut hingga 1,9 detik dari Marquez.

Dua pembalap Red Bull KTM yakni Jack Miller dan Brad Binder juga meramaikan persaingan posisi di lima besar.

Hingga lima menit terakhir, tidak ada momen yang mengesankan terjadi pada sesi practice MotoGP Qatar 2024 ini.

Marquez berhasil keluar sebagai yang tercepat pada sesi FP2 MotoGP Qatar 2024 dengan waktu lap terbaiknya 2 menit 06.544 detik.

Dia unggul 0,2 detik atas Augusto Fernandez di peringkat kedua dan 0,3 detik atas Acosta yang melejit di peringkat ketiga.

Sementara itu, Bagnaia mengakhiri sesi yang bergulir selama 45 menit ini dengan berada di urutan ke-12.

Jadwal Lengkap MotoGP Qatar 2024

Jumat, 8 Maret 2024

19.45 WIB: Free Practice 1

Sabtu, 9 Maret 2024

00.00 WIB: Free Practice

18.00 WIB: Free Practice 2

18.40 WIB: Kualifikasi 1 (Q1)

19.00 WIB: Kualifikasi 2 (Q2)

23.00 WIB: Sprint Race

Minggu, 10 Maret 2024

19.40 WIB: Warm Up

Senin, 11 Maret 2024

00.00 WIB: Race

Jadwal MotoGP 2024

10 Maret 2024 - Qatar: Losail

24 Maret 2024 - Portugal: Portimao

14 April 2024 - Amerika Serikat: Austin

28 April 2024 - Spanyol: Jerez

12 Mei 2024 - Prancis: Le Mans

26 Mei 2024 - Catalunya: Catalunya

2 Juni 2024 - Italia: Mugello

16 Juni 2024 - Kazakhstan: Sokol International Racetrack

30 Juni 2024 - Belanda: TT Circuit Assen

7 Juli 2024 - Jerman: Sachsenring

4 Agustus 2024 - Inggris: Silverstone

18 Agustus 2024 - Austria: Red Bull Ring

1 September 2024 - Aragon: Aragon

8 September 2024 - San Marino: Misano

22 September 2024 - India: Buddh

29 September 2024 - Indonesia: Mandalika

6 Oktober 2024 - Jepang: Motegi

20 Oktober 2024 - Australia: Phillip Island

27 Oktober 2024 - Thailand: Buriram

3 November 2024 - Malaysia: Sepang

17 November 2024 - Valencia: Ricardo Tormo

Berikut hasil lengkap sesi FP2 MotoGP Qatar 2024

1. Marc Marquez (Gresini Racing) 02:06.544

2. Augusto Fernandez (GASGAS Tech3) 02:06.834

3. Pedro Acosta (GASGAS Tech3) 02:06.938

4. Jack Miller (Red Bull KTM) 02:07.263

5. Brad Binder (Red Bull KTM) 02:07.345

6. Raul Fernandez (Trackhouse Racing) 02:07.384

7. Enea Bastianini (Ducati) 02:07.436

8. Fabio Digiannantonio (Pertamina Enduro VR46 Racing Team) 02:07.997

9. Alex Marquez (Gresini Racing) 02:08.103

10. Johann Zarco (LCR Honda) 02:08.321

11. Joan Mir (Repsol Honda) 02:08.327

12. Francesco Bagnaia (Ducati) 02:08.494

13. Marco Bezzecchi (Pertamina Enduro VR46 Racing Team) 02:08.648

14. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) 02:08.702

15. Maverick Viñales (Aprilia Racing) 02:08.839

16. Luca Marini (Repsol Honda) 02:09.184

17. Franco Morbidelli (Pramac Racing) 02:09.399

18. Jorge Martin (Pramac Racing) 02:09.495

19. Aleix Espargaro (Aprilia Racing) 02:09.777

20. Miguel Oliveira (Trackhouse Racing) 02:09.813

21. Takaaki Nakagami (LCR Honda) 02:10.350

22. Alex Rins (Monster Energy Yamaha) 02:10.535

(Banjarmasinpost.co.id/BolaSport)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved