Liga 1 Indonesia

Barito Putera Cuma Imbang Lawan RANS FC, Coach RD Tetap Bersyukur Karena Faktor Ini

Barito Putera hanya mampu mencuri satu poin ketika melakoni laga tandang kontra RANS Nusantara FC pada lanjutan kompetisi BRI Liga 1 2023/2024

|
Penulis: Noorhidayat | Editor: Murhan
Tribun Yogyakarta
RANS Nusantara FC dan PS Barito Putera harus puas berbagi poin pada lanjutan BRI Liga 1 2023/24, Rabu (17/4/2024) malam. Kedua tim bermain imbang dengan skor akhir 1-1. 

Pada 10 menit pertama jalannya pertandingan, belum ada terjadi gol.

Laskar Antasari membuka keunggulan di menit ke-11 lewat tandukan Renan Alves.

Berawal dari tendangan bebas yang dilepaskan oleh Mike Ott, Renan berhasil menggetarkan gawang RANS Nusantara FC, papan skor pun berubah jadi 0-1.

Tak bertahan lama, unggul 0-1 membuat Barito agak lengah.

Alhasil pada menit ke-20, Kenshiro yang lengah dari penjagaan, berhasil membalas gol dengan tandukannya.

Skor pun berubah imbang menjadi 1-1 .

Berhasil menyamakan kedudukan, RANS bermain lebih sabar menghadapi percobaan serangan yang terus dilancarkan oleh skuat asuhan Rahmad Darmawan itu.

Begitu juga Barito yang membawa misi curi poin penuh pada laga ini terus melancarkan serangan, namun hingga menit ke-30 belum ada gol yang terjadi.

Kedua tim pun terus melakukan jual beli serangan, namum hingg memasuki menit-menit akhir babak pertama, tak ada serangan yang berarti dan berbuah gol.

Hingga berakhirnya waktu 45 menit dan waktu tambahan , tak ada gol yang terjadi.

Babak pertama pun berakhir dengan skor imbang 1-1.

Usai turun minum, kedua tim pun langsung bermain agresif.

Menit ke-59, Barito Melakukan pergantian dua pemain di lini serang.

Hasyim dan Bagus fibtarik keluar, digantikan Rizky Pora dan Murillo Mendes.

Tak berselang lama, Renan Alves ditarik keluar. Tepatnya dimenit ke-65 digantikan oleh Yuswanto Aditya.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved