Pilkada 2024

Mukhyar Berharap Dukungan Nasdem, Winardi Daftar Jadi Bakal Calon Wakil Wali Kota Banjarmasin

Mukhyar mendaftar penjaringan Bakal Calon Wali Kota Banjarmasin 2024-2029 ke DPW Partai Nasional Demokrat (Nasdem) di Banjarbaru, Selasa (7/5/2024).

Banjarmasinpost.co.id/Nurholis Huda
Politisi PKS Kota Banjarmasin, Mukhyar menyerahkan formulir pendaftaran ke DPW Partai Nasional Demokrat (NasDem) di Banjarbaru guna mendaftar bakal calon Wali Kota Banjarmasin 2024-2029, Selasa (7/5/2024). 


BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARBARU - Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Banjarmasin, Mukhyar mengambil dan menyerahkan formulir pendaftaran penjaringan Bakal Calon Wali Kota Banjarmasin 2024-2029 ke DPW Partai Nasional Demokrat (Nasdem) di Banjarbaru, Selasa (7/5/2024).

Dia menyerahkan formulir pendaftaran Bakal Calon Wakil Wali Kota Banjarmasin tersebut, diterima langsung oleh Sekretaris DPW Nasdem Kalsel, Akhmad Rozanie Himawan dan jajaran, Selasa (7/5/2024).

Mukhyar berujar, dia mendaftar melalui Nasdem berharap ke depan agar Banjarmasin ada kemajuan ke arah yang baik dengan tagline Banjarmasin Hebat.

"Semoga arah dukungan Nasdem bisa ke saya untuk Wali Kota Banjarmasin," jelasnya.

Dia mengaku mendaftar menjadi wali kota tujuannya untuk menjadi pelayanan masyarakat.

"Bukan yang dilayani masyarakat. Kita maju untuk masyarakat," jelasnya.

Soal adanya calon dari Nasdem yang mengajukan di posisi Wakil Wali Kota Banjarmasin, dia tidak mempermasalahkan.

"Silakan saja mendaftar. Partai lain pun juga berhak mendaftarkan wakil wali kota. Tentunya ulun (saya) sebagai kader PKS wajib mengomunikasikan soal posisi wakil wali kota nanti ke PKS," jelasnya.

Diketahui, saat ini PKS ada tujuh kursi dan Nasdem punya dua kursi yang bisa melengkapi untuk PKS mengusung Bakal Calon Wali Kota Banjarmasin dan Wakilnya.

Soal koalisi, Mukhyar berujar masih tidak berhenti di Nasdem dan akan masih membuka komunikasi dan mendaftar ke partai politik lain, misal Demokrat, dan partai non parlemen di Banjarmasin. "Kita akan jajaki, " jelasnya.

Adapun Nasdem juga punya internal kader yang mendaftar jadi Bakal Calon Wakil Wali Kota Banjarmasin, Winardi.

"Yang jelas saya mendaftar jadi bakal calon Wakil Bupati Banjarmasin tujuan dari saya aspirasi dari para pengurus ketua-ketua DPC yang menginginkan maju sebagai wakil wali kota. Kita akan bekerja untuk kepentingan masyarakat," jelas Winardi.

Winardi berujar, dirinya maju tidak lepas dukungan dari masyarakat Kota Banjarmasin. "Harapannya juga nanti Nasdem akan lebih berkualitas di Banjarmasin, " jelasnya.

Sekretaris DPW Nasdem Kalsel, Akhmad Rozanie Himawan, mengatakan, pihaknya sudah menerima pendaftaran bakal calon termasuk dari Mukhyar dan Winardi.

"Semua yang daftar melalui Nasdem akan diproses melalui tahap pleno berjenjang dan nanti yang dapat rekomendasi dari DPP Nasdem akan diumumkan sekitar bulan Juli-Agustus, " kata dia.

Sementara itu di Banjarbaru, setelah mendaftarkan diri ke DPC PKB Kota Banjarbaru, kali ini Andoko Abdi juga melakukan hal yang sama ke DPD Partai Nasdem.

Kader DPC Partai Demokrat Banjarbaru itu, menyerahkan secara langsung formulir pendaftaran sebagai Bakal Calon Wali Kota Banjarbaru Pilkada 2024, pada hari terakhir penjaringan, Selasa (7/5/2024).

Datang bersama rombongan, Abdi mengklaim bahwa hal terbut merupakan bentuk keseriusannya, dalam mengikuti kontestasi Pilwali Banjarbaru 2024.

"Hari ini kami datang ke DPD Nasdem untuk mengembalikan formulir pendaftaran. Ini menunjukkan bentuk keseriusan kami sebagai Bakal Calon Wali Kota Banjarbaru," kata Kader Partai Demokrat tersebut.

Sementara itu Ketua Bappilu DPD Nasdem Banjarbaru, Ipan Intapura menyambut baik penyerahan berkas pendaftaran yang dilakukan oleh Abdi.

Menurutnya Abdi merupakan sosok anak muda dengan berbagai keterampilan, yang masuk dalam kriteria penjaringan.

"Selanjutnya kami akan melakukan rapat pleno untuk menentukan pilihan, agar bisa segera direkomendasikan ke pengurus pusat," ujarnya. (lis/mel)


Mujiyat Gandeng Fahrin Nizar


Pj Bupati Barito Kuala (Batola), Mujiyat mengembalikan berkas pendaftaran bakal calon Bupati Batola di Kantor DPD Partai Nasdem Kabupaten Batola, Selasa (7/5/2024).

Ketua Tim Penjaringan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Batola DPD Partai Nasdem Kabupaten Batola, HM Marli yang menerima berkas tersebut.

Kedatangan Mujiyat didampingi Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Batola Fahrin Nizar yang mendaftar sebagai bakal calon Wakil Bupati Batola.

Mujiyat mengaku sudah mantap memilih Partai Nasdem Kabupaten Batola sebagai pengusung dan sudah menyerahkan berkas pendaftaran selaku calon Bupati Batola.

Itu ungkapnya sebagai bukti komitmen dan konsistensi ingin menjadi Bupati Batola yang definitif mengikuti kontestasi pemilihan kepala daerah serentak tahun ini.

Adapun Fahrin Nizar, diakui Mujiyat sebagai calon Wakil Bupati Batola yang akan berpasangan dengannya pada pemilihan kepala daerah serentak di Kabupaten Batola, pada 27 November ini.

Fahrin Nizar adalah anggota Komisi III DPRD Provinsi Kalimantan Selatan. Dia mengaku bersyukur dapat mengembalikan berkas pendaftaran.

Fahrin Nizar berharap dirinya bersama Mujiyat dapat diusung oleh Partai Nasdem Kabupaten Batola sebagai pasangan calon Bupati dan calon Wakil Bupati Batola pada 29 Agustus 2024 mendatang.

Ketua Tim Penjaringan Partai Nasdem Kabupaten Batola, HM Marli mengatakan, setelah semua bakal calon mengembalikan formulir pendaftaran, tahapan berikutnya, Tim Penjaringan melakukan verifikasi berkas pendaftaran untuk menentukan pasangan yang akan disampaikan kepada DPW Partai Nasdem Provinsi Kalimantan Selatan.

"Kami punya waktu dua hari untuk melakukan verifikasi berkas dan rapat pleno pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Batola yang akan disampaikan kepada DPW Provinsi dan DPP Partai Nasdem di Jakarta," katanya.

Apabila DPD Partai Nasdem Kabupaten Batola memilih Mujiyat, maka koalisi ini memiliki tujuh kursi, empat kursi Partai Nasdem dan tiga kursi PDIP Perjuangan, memenuhi ambang batas pencalonan partai politik di KPU Kabupaten Batola. (tar)

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved