Serambi UmmaH

Skincare Muslimah Wajib Sesuai Syariat Islam agar Berpahala dan Berkah

Banyak perempuan ingin cantik dan punya kulit wajah glowing. Berbagai cara pun dilakukan. Mulai perawatan ke salon hingga klinik kecantikan

Penulis: Hanani | Editor: Mulyadi Danu Saputra
Kompas.com
Ilustrasi brand ambassador satu produk kecantikan muslimah. 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Banyak perempuan ingin cantik, punya kulit wajah dan badan bersih serta glowing. Berbagai cara pun dilakukan. Mulai perawatan ke salon hingga di klinik kecantikan.


Bahkan ada pula yang melakukan perawatan mandiri, dengan cara membeli kosmetik dan skincare mahal. Namun, baru-baru ini Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) merilis produk skincare berbahaya karena mengandung bahan tidak aman untuk kesehatan.


Hal itu selaras dengan banyak kasus korban skincare atau kosmetik abal-abal yang viral di media sosial. Ada yang mukanya menghitam bak gosong. Menjadi keriput atau menjadi kemerahan seperti kepiting.


Bagaimana menyikapi hal tersebut? Dan bagaimana sebaiknya seorang muslimah melakukan perawatan yang aman dan sesuai syariat Islam?


Yuliana, satu warga Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), mengatakan, skincare atau pun make up harus dikaitkan syariat Islam.


Mengutip pengetahuan yang didapat dari kajian di majelis taklim, Yuliana menyatakan, meskipun keduanya boleh dilakukan, tetap wajib memerhatikan hukum yang berlaku.


“Dari pelajaran agama yang saya dapat, Allah itu mencintai keindahan. Jadi sebagai hamba Allah, alangkah baiknya kita juga senantiasa mencintai keindahan agar dicintai Allah,” tutur Yuli kepada Serambi UmmaH.


Alasan lainya melakukan perawatan, sebut dia, mempercantik diri dalam Islam merupakan ibadah. Namun dalam konteks sebagai seorang istri untuk menyenangkan suami.


Perempuan yang juga tenaga medis di satu rumah sakit ini mengaku melakukan perawatan badan dengan menggunakan skincare.


Dalam memilih produk skincare, Yuli merujuk pada halal dan haram. Haram terkait kandungannya. Baik haram karena mengandung unsur dilarang Islam, maupun haram karena mengandung zat berbahaya dari sisi kesehatan.


“Saat mau membeli, teliti informasi yang tercantum di produk. Apa saja kandungannya, cari yang ada label halalnya dan izin edar dari BPOM. Insya Allah aman,” ujar Yuli.


Diketahui, zaman sekarang banyak market place yang menawarkan produk perawatan kulit dan menjanjikan hasil instan untuk memiliki kulit putih dan glowing. Mulai harga terjangkau sampai harga mahal jutaan Rupiah.


Banyak kaum hawa membeli, tanpa meneliti kehalalan dan kandungan di dalamnya. Bahkan, kadang ada yang sama sekali berani membeli produk tanpa keterangan apa pun di kemasannya.
Atau dijual dengan dalih produk racikan.


Untuk kasus itu, Hernina, warga Kota Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) menuturkan, hal itu pernah terjadi pada temannya yang alergi terhadap skincare.


“Teman saya membeli produk perawatan wajah secara online. Setelah dipakai, dia gatal-gatal dan radang,” cerita Hermina.


Saat ditanyakan kepada penjual, dijawab reaksi biasa karena penyesuaian dengan kulit dan proses pengelupasan untuk berganti sel kulit baru. Namun, karena berhari-hari tidak sembuh, akhirnya teman Hermina pergi ke dokter untuk hentikan radang akibat alergi.


“Dari kasus itu, jadi pembelajaran buat saya, agar tak sembarangan gunakan produk perawatan kulit. Sebab, kalau salah pilih, wajah bukannya glowing, malah babak belur,” kata Hermina.


Mengenai produk perawatan yang menjadi referensi, baik Yuliana maupun Hernina mengaku memang awalnya dari iklan.


“Cara mengetahui ada tidaknya zat berbahaya, selain lewat label halal tadi, lihat apakah ada izin BPOMnya. Teliti juga keaslian produk melalui scan barcode. Biasanya nomor regester BPOM ada di sana,” beber Hernina.


Sebagai perempuan, Hernina setuju, tampil cantik, rapi dan bersih itu wajib, karena menambah rasa percaya diri dalam pergaulan sosial.


“Asalkan tujuan tampil cantik bukan ingin jadi pusat perhatian. Sebab, kalau itu tujuannya, bisa menjadi sombong. Lebih ke kenyamanan diri sendiri saja. Kalau wajah kita lusuh, kan bisa kehilangan percaya diri,” tambahnya.


Baik Yuliana maupun Hernina sependapat, untuk skincare perempuan tak mesti harus mengeluarkan biaya mahal.


Sebab, bisa menggunakan bahan alami, atau perawatan dari dalam dengan mengonsumsi buah-buahan dan sayuran.


Atau bikin ramuan sendiri seperti masker dari buah tomat, mentimun, madu dan bahan alami lainnya.


“Bagaimana pun, cantik dari dalam lebih memancar lewat akhlak dalam pergaulan sehari-hari. Jadi selain perawatan secara fisik, harus diimbangi akhlak yang baik,” pungkasnya. (banjarmasinpost/hanani)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved