Berita Tanahbumbu
Tanda Sehat Secara Fisik dan Syariat, Hewan Kurban di Tanahbumbu Kalsel Dipasangi Layak Sembelih
Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Tanahbumbu giat melakukan pendataan dan pemeriksaan kesehatan hewan kurban menjelang Iduladha 1445 H
Penulis: Muhammad Fikri | Editor: Edi Nugroho
BANJARMASINPOST.CO.ID, BATULICIN - Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Tanahbumbu giat melakukan pendataan dan pemeriksaan kesehatan hewan kurban menjelang Iduladha 1445 Hijriah.
Kepala Bidang (Kabid) Peternakan dan Kesehatan Hewan Andrie Juniar Tenggara, Rabu (29/5), menyampaikan pihaknya melakukan pemeriksaan antemortem dan kondisi fisik hewan kurban.
“Serangkaian pendataan dan pemeriksaan akan dilakukan untuk mengecek kesehatan hewan kurban, usia siap kurban dan kondisi fisik hewan kurban,” kata dia.
Pemeriksaan ini dilaksanakan setiap menjelang Iduladha untuk menyaring hewan sehat dan layak kurban maupun hewan yang didiagnosa sakit atau terluka untuk segera dilakukan isolasi.
Baca juga: Surya Paloh Berharap Kehadiran Acil Odah di Pilgub Kalsel Bisa Mengangkat Derajat Perempuan
Baca juga: KPU Kalsel Ingatkan Berkaca Pemilu Sebelumnya, Hari H Alami Gangguan karena Banyak Warga Yang Akses
Dalam kesempatan ini, pihaknya mendatangi tempat tempat penjualan sapi baik di peternakan maupun di pasar musiman.
Untuk yang sudah dilakukan pemeriksaan dan dinyatakan sehat, pihaknya akan memasangkan label layak kurban pada hewan tersebut.
“Ini sebagai tanda bahwa hewan kurban ini sudah layak untuk dikurban baik dari segi kesehatan fisiknya maupun secara syariat,” ucapnya..
Kegiatan tersebut, katanya, akan terus dilakukan hingga menjelang hari H, sebab pihaknya memprediksi sapi kurban akan terus masuk ke Tanbu hingga H-7.
la mengimbau kepada warga untuk membeli hewan kurban yang memiliki label agar kesehatan dan kelayakan hewan sudah memenuhi syarat untuk menjadi hewan kurban sesuai dengan ketentuan. (Banjarmasinpost.co.id/Muhammad Fikri)
| Kamera CCTV Rekam Pria Berjaket Curi Motor di Tanbu, Polisi Masih Buru Pelaku |
|
|---|
| Pencurian Scoopy di Batulicin Tanahbumbu Terekam CCTV, Pelaku Beraksi Dengan Tenang |
|
|---|
| Peringati Hari Pahlawan Nasional di Tanahbumbu, Bupati Andi Rudi Kenakan Pakaian Adat |
|
|---|
| Kedapatan Balapan Liar, Enam Pemuda Ini Disuruh Dorong Motor ke Polsek Satui Tanahbumbu |
|
|---|
| Warga Banjarmasin Ditangkap di Tanahbumbu, Sabu Disembunyikan dalam Kotak Rokok |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.