DPRD Kalsel
Ajak Masyarakat Gunakan Hak Suara di Pilkada, Ketua DPRD Kalsel: Jangan Golput
Supian HK mengimbau masyarakat agar menggunakan hak suaranya pada Pilkada Serentak 2024 dan jangan Golput di Pilkada serentak 2024
Penulis: Muhammad Syaiful Riki | Editor: Irfani Rahman
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Ketua DPRD Kalimantan Selatan, Supian HK mengimbau masyarakat agar menggunakan hak suaranya pada Pilkada Serentak 2024.
Pernyataan tersebut disampaikan Supian HK usai menyaksikan secara langsung debat terbuka calon gubernur dan wakil gubernur Kalsel di Ballroom Rattan Inn Banjarmasin, Rabu (23/10/2024) malam.
Ia berharap masyarakat bisa menentukan pilihannya dan menggunakan hak pilihnya untuk turut serta dalam Pilkada serentak November mendatang.
"Melalui debat ini, masyarakat bisa mengetahui visi dan misi serta program apa saja yang akan direalisasikan pasangan calon gubernur dan wakilnya. Mari kita meriahkan pesta demokrasi ini, jangan sampai golput," ajaknya.
Di sisi lain, Supian HK mengapresiasi KPU Kalsel yang sukses menyelenggarakan debat pertama Pilgub 2024.
"Terima kasih KPU Kalsel yang sudah memfasilitasi debat ini hingga berjalan dengan lancar. Alhamdulillah semua berjalan dengan aman dan kondusif," ucapnya.
Ketua KPU Kalsel, Andi Tenri Sompa mengajak masyarakat untuk berpartisipasi pada Pilkada Serentak 2024.
“Mari masyarakat Banua kita langkahkan kaki menuju bilik suara pada tanggal 27 November 2024, mari masyarakat Banua beri kontribusi nyata, raih asa bersama kita memilih untuk Kalimantan Selatan tercinta,” pesannya.
Tema debat perdana yakni 'Pelayanan Inovatif dan Akselerasi Pembangunan untuk Kesejahteraan Masyarakat Kalimantan Selatan'.
Dari tema besar itu, ada lima sub tema yang akan dibahas dan dipaparkan saat adu argumen antar pasangan calon.
Lima sub tema itu adalah inovasi pelayanan, akselarasi pembangunan daerah, perlindungan dan pemenuhan hak kelompok rentan dan gender, problematika sosial di masyarakat, serta ketahanan pangan dan pemerataan pembangunan.
“Kita berharap pada pelaksanaan debat terbuka pertama ini, kita dapat melihat para pasangan calon gubernur dan wakil gubernur dapat beradu gagasan, beradu visi misi dan beradu program kerja yang indah dan menarik sehingga kita masyarakat Banua dapat mengetahui kemana arah Banua tercinta 5 tahun ke depan,” ujarnya.(AOL)
| Ketua DPRD Kalsel Dorong Kolaborasi Bangun Batola |
|
|---|
| 6.398 PPPK Paruh Waktu Dikukuhkan, Ketua DPRD Kalsel Ingatkan Ini |
|
|---|
| Ketua DPRD Kalsel: Hari Jadi ke-66 HST Momentum Perkuat Kolaborasi Pembangunan Untuk Masyarakat |
|
|---|
| Finalisasi Raperda Ketahanan Pangan Kalsel Capai 80 Persen, Fokus Lumbung Pangan dan Cold Storage |
|
|---|
| Konsultasi ke Kemendagri, Banggar DPRD Kalsel Komitmen Prioritaskan Mandatory Pendidikan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/Supian-HK-menyaksikan-secara-langsung-debat-terbuka-Pilgub-Kalsel-2024.jpg)