Selebrita

Betrand Peto Siap Gantikan Posisi Ruben Onsu, Anak Bujang Sarwendah Kini Jajaki Karier Jadi Host

Betrand Peto makin siap gantikan posisi Ruben Onsu, anak bujang Sarwendah kini jajaki karier sebagai host.

|
Instagram
Kolase Sawendah, Betrand Peto, dan Ruben Onsu 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Penyanyi Betrand Peto siap menggantikan sang ayah, Ruben Onsu sebagai seorang host papan atas.

Walau sang anak punya bakat menyanyi, namun Ruben Onsu kini telah mengizinkan Betrand Peto menggeluti profesi baru sebagai pemandu acara.

Selama ini Betrand Peto memang baru fokus menjadi penyanyi karena punya modal suara merdu.

Sekarang, mantan suami Sarwendah itu memberikan kesempatan untuk sang putra menjajal profesi host.

Hal itu diketahui dari video vlog unggahan kanal YouTube The Onsu Family milik Ruben Onsu.

Dikutip Banjarmasinpost.co.id dari unggahan tersebut, Selasa (31/12/2024) Ruben Onsu mengajak Betrand Peto kerja di luar kota.

Tepatnya saat Ruben Onsu menjadi host acara Dahsyatnya Weekend yang disiarkan secara langsung.

Baca juga: Potret Perut Besar Mahalini Akhirnya Diperlihatkan, Pantas Ucap Perpisahan pada Fans

Baca juga: Jarang Disorot, Mertua Nikita Willy Buka Suara Soal Persalinan Menantu: Biasanya di Rumah Sakit

Tampak, remaja yang akrab disapa Onyo itu turut ikut menjadi host saat sepanggung dengan Ruben Onsu.

Di atas panggung, Onyo mencoba memandu acara yang dihadiri ribuan penonton itu.

Selain itu, Onyo juga membawakan beberapa lagu untuk menghibur penonton.

Saat di belakang panggung, Onyo pun bercerita banyak tentang pengalamannya jadi host.

Onyo mengatakan bahwa sejauh ini sudah tiga kali menjadi host.

Sudah banyak pelajaran yang bisa diambil salah satunya berbicara di atas panggung.

“Ketiga (jadi host) belajar ngomong di atas panggung ya oke lah karena sudah sering lihat ayah ngehost kan udah mulai terbiasa,“ ungkapnya.

Ruben Onsu melihat Onyo sudah mulai piawai membawakan acara.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved