Selebrita
Sebentar Lagi Jadi Istri Maxime Bouttier, Luna Maya Kenang Ejekan Netizen: Udah Tua ya Sekarang
Sebentar lagi bakal jadi istri Maxime Bouttier, Luna Maya kenang momen diejek netizen imbas tak nikah meski sudah berumur.
Luna pun merasa heran dengan komentar yang menyebut dirinya menua.
Menurutnya, penuaan adalah bagian alami dari kehidupan yang akan dialami semua orang.
"Gini ya, kita ini selebriti bukan patung Madame Tussauds yang nggak mungkin tua. Jadi of course kita manusia yang berproses juga. Sampai kapanpun nggak ada selebrti yang selamanya muda kecuali dia waktu muda dia mati, ya udah kita kenalnya waktu dia muda doang gitu," jelasnya.
Meski begitu, Luna tidak merasa tersinggung.
Ia justru menganggap proses menjadi dewasa dan menua adalah sebuah anugerah.
Di usia yang lebih matang, Luna merasa lebih stabil secara emosional dan tidak mudah terbawa perasaan dengan komentar miring.
"Aku gak marah dibilang gia ga kawin karna ga laku atau Luna. Kita manusiainikan berproses juga menjadi tua dan itu previliege yang luar biasa."
"Aku pikir kita perlu menerima itu, aku merasa semakin aku tua aku semakin secure jadi saat komentar-komentar itu menyerang aku, aku gak marah, karena aku tau orang yang komen kaya gitu orang yang gak paham belum nyampe di mana kita," ucapnya.
Bahkan, Luna mengaku punya cara unik untuk menenangkan pikirannya saat lagi kacau.
"Aku kadang kalau lagi down aku lihat kaca aku tos sama diri aku sendiri, aku terlalu keren banget, ayolah, kalau bukan diri kalian yang tos sama kalian siapa lagi."
"Aku juga kadang gak pede kok, tapi di titik terendah aku ingat aku pernah mengalami yang lebih gila dari ini tapi aku bisa melewati."
"Aku tau semua akan lewat. Jadi memilih sabar dan dijalani aja, hidup itu akan terus begitu, hidup itu akan penuh masalah, kita jalanin aja," pungkas pacar Maxime Bouttier tersebut.
Melansir dari Kompas.com, Pasangan selebritas Luna Maya dan Maxime Bouttier tengah menjadi sorotan publik usai muncul kabar gembira bahwa keduanya akan segera menikah.
Sebuah undangan pernikahan atas nama Luna dan Maxime ramai beredar di media sosial, menimbulkan dugaan bahwa prosesi akad nikah akan digelar pada 7 Mei 2025 di Ubud, Bali.
Dalam undangan tersebut, acara dijadwalkan berlangsung pukul 16.00 WITA.
Meski kabar ini ramai diperbincangkan, hingga saat ini belum ada pernyataan resmi baik dari pihak Luna Maya maupun Maxime Bouttier terkait keabsahan informasi tersebut.
Sebelumnya, pasangan ini memang pernah mengisyaratkan bahwa mereka tengah merencanakan pernikahan, namun memilih untuk tidak terlalu terbuka mengenai detailnya.
| Masih Bisa Tersenyum, Reaksi Nikita Mirzani dengar Vonis 4 Tahun Penjara Terekam |
|
|---|
| Naik Panggung dan Disorot Kamera, Ucapan Umi Kalsum pada Ayu Ting Ting Banjir Cibiran |
|
|---|
| Ucapan Ahmad Dhani Buat Khawatir El Rumi Jelang Nikahi Syifa Hadju, Kini Ogah Bahas Topik Pernikahan |
|
|---|
| Vonis Nikita Mirzani Dibacakan, Hukuman untuk Seteru Reza Gladys Tak Seberat Tuntutan JPU |
|
|---|
| Nasib Harta Sandra Dewi yang Disita Imbas Korupsi Harvey Moeis, Hakim Jelaskan Perkembangan Kasusnya |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.