Selebrita

Dulu Nikahi Sule Beda Usia 16 Tahun, Nathalie Holscher Kini Tak Mau Bersuami Pria Tua, Ini Sebabnya

Saat menikah dengan komedian Sule beda usia 16 tahun, Disc Jockey (DJ) Nathalie Holscher kini malah menolak jadi istri pria tua.

Editor: Murhan
instagram nathalieholscher
NIKAH LAGI - Nathalie Holscher (arsip foto 2024). Saat menikah dengan komedian Sule beda usia 16 tahun, Disc Jockey (DJ) Nathalie Holscher kini malah menolak jadi istri pria tua. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Saat menikah dengan komedian Sule beda usia 16 tahun, Disc Jockey (DJ) Nathalie Holscher kini malah menolak jadi istri pria tua.

Nathalie Holscher sebenarnya tidak menutup hati untuk kembali menikah.

Diketahui, pernikahan Nathalie dengan komedian Sule berakhir perceraian pada 2022 silam.

Walaupun sempat gagal rumah tangga, Nathalie masih ingin menikah lagi.

Nathalie menegaskan dirinya sama sekali tidak merasa trauma untuk membangun hubungan baru.

"Nggak ada aku bilang 'nggak mau menikah lagi' enak aja. Masa aku kerja terus-terusan," ucap Nathalie dalam sebuah wawancara yang dikutip dari YouTube TRANS7 OFFICIAL pada Senin (21/4/2025).

Baca juga: Akui Ubah Nama Nico Surya Jadi Wanita di Kontak HP, Paula Verhoeven Kuak Alasan, Baim Wong Terbukti?

Baca juga: Fardhana Tinggalkan Papua, Istri Perwira TNI Ini Dulu Minta Ayu Ting Ting Temui: Akan Lain Ceritanya

Namun demikian, Nathalie mengaku tak ingin buru-buru mengambil keputusan besar seperti pernikahan dalam waktu dekat. 

"Maksud aku enggak cepat-cepat nikah dulu," lanjutnya.

Terkait pasangan hidup, Nathalie memiliki kriteria tersendiri.

Ia menginginkan pria yang memiliki kepribadian baik, sejalan dalam pola pikir, serta memiliki usia yang tidak terpaut jauh dengannya.

"Ya pokoknya yang baik, terus yang petakilan, sefrekuensi. Tapi umurnya se-akulah, nggak tua," jelasnya.

Tak hanya itu, Nathalie juga berharap bisa menemukan sosok yang mampu menerima dirinya beserta sang putra dengan sepenuh hati.

"Jadi bukan single lagi, tapi aku double kan," katanya sambil berseloroh.

Melihat kriteria ini, Nathalie Holscher pun dituding tengah menyindir mantan suaminya.

Seperti diketahui, Nathalie Holscher memiliki perbedaan usia yang sangat jauh dengan Sule, yakni 16 tahun.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved