54 Tahun BPost
BPost Terus Bertransformasi
Saat ini Banjarmasin Post telah memasuki usai ke 54,pada HUT BPost kali ini sekaligus penegasan untuk terus bertransformasi di era digital
BANJARMASINPOST.CO.ID,BANJARMASIN - Banjarmasin Post merayakan hari ulang tahun (HUT) ke-54 dengan menggelar gala dinner bertama “54 Tahun Berlari: Kerja Cerdas, Hasil Nyata” di ruang terbuka Swiss-Belhotel Banjarmasin, Sabtu (2/8) malam.
Momen ini menjadi refleksi perjalanan panjang Banjarmasin Post sebagai media terbesar di Kalsel. Ini sekaligus penegasan komitmen untuk terus bertransformasi di era digital.
Dalam sambutannya, Pemimpin Perusahaan A Wahyu Indriyanta menegaskan Banjarmasin Post kini lebih fokus memperkuat peran di dunia digital. “Bukan hanya Banjarmasin Post cetak, Banjarmasinpost.co.id bertekad memiliki peran yang lebih besar ke depannya,” tegas Wahyu.
Senada, Pemimpin Redaksi M Royan Naimi menyampaikan transformasi digital bukan sekadar tuntutan zaman, tapi menjadi bagian penting dari perjalanan media yang hadir sejak 2 Agustus 1971 ini. “Dari lembaran koran di beranda rumah, kini kami hadir melalui notifikasi berita di ponsel Anda,” ucap Royan.
Baca juga: Pengusaha Kuliner Banjarmasin Khawatirkan Royalti, Kafe Onad Pilih Tak Putar Musik
Ia menambahkan Banjarmasin Post kini memiliki kekuatan digital yang signifikan. Data internal mencatat website Banjarmasinpost.co.id rata-rata mendapat 478.087 page views per hari. Angka itu melebihi oplah koran cetak pada masa jayanya.
Di Facebook, media ini menjangkau 29,6 juta views per bulan, Instagram 10,1 juta, YouTube 39 juta, dan TikTok 50 juta views per bulan. “Aset digital kami saat ini merupakan yang terbesar di Kalsel dibanding media lainnya,” tegas Royan.
Acara dihadiri Kepala Diskominfo Kalsel, Kepala Diskominfo Kabupaten/Kota, Sekretariat DPRD Kalsel, pimpinan dan sekretariat DPRD Kabupaten/Kota, serta GM Swiss-Belhotel Banjarmasin Jekson Manalu.
Kepada tamu undangan diperlihatkan video sejarah perjalanan panjang Banjarmasin Post selama 54 tahun. Acara puncak ditandai dengan pemotongan kue oleh jajaran pimpinan Banjarmasin Post bersama perwakilan pejabat daerah yang hadir.
Di akhir acara dilakukan pengundian doorprize dengan voucher menginap gratis di Swiss-Belhotel Banjarmasin serta sejumlah hadiah menarik lainnya.
Salah satu undangan yakni Ketua DPRD Kota Banjarbaru Gusti Rizky Sukma Iskandar Putra menyampaikan harapan agar Bpost selalu menyajikan berita yang akurat serta berimbang.
“Dengan bertambahnya umur Banjarmasin Post yang semakin senior, terus menjadi pelopor dalam memberikan berita yang berimbang bagi masyarakat Kalimantan Selatan dan terus eksis di tengah berita yang terdigitaliasi,” katanya.
Dia juga berharap Bpost elalu menyebarkan informasi yang membawa hal yang positif bagi masyarakat Banua. (msr/riz)
| Masuki Usia ke-54, Jajaran Keluarga Besar Banjarmasin Post Gelar Tasyakuran dan Doa Bersama |
|
|---|
| Gubernur Kalsel: BPost Mitra Pembangunan, Hasnuryadi dan Istri Sumbang Lagu |
|
|---|
| Galeri Foto Open House HUT 54 Banjarmasin Post, Suara Wakil Gubernur Kalsel Pukau Tamu |
|
|---|
| HUT Ke-54 Banjarmasin Post, Wahyu semangati Karyawan |
|
|---|
| Lengkapi Syukur HUT ke-54, Karyawan Banjarmasin Post Gelar Salat Hajat |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/GALA-DINNER-Banjarmasin-Post-merayakan-Hari-Ulang-Tahun-1.jpg)