Berita Banjarbaru
Ternyata, Bukan Gudang PLTU Asam-asam yang Terbakar
Sejumlah petugas di PLTU Asam-asam, di Kecamatan Jorong, Kabupaten Tanahlaut, Senin (11/9/2017) malam bahu membahu membantu memadamkan kobaran api
Penulis: Sofyar Redhani | Editor: Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARBARU - Sejumlah petugas di PLTU Asam-asam, di Kecamatan Jorong, Kabupaten Tanahlaut, Senin (11/9/2017) malam bahu membahu membantu memadamkan kobaran api yang membakar bangunan kantor PT Jorong Abadi Jaya dan sebagian bangunan PT Metito yang memang berada di luar pagar unit pembangkit PLTU Asam-asam
Untuk keamanan jaringan dan lingkungan, suplai listrik ke wilayah tersebut dihentikan, karena terdapat jaringan Tegangan Menengah, agar memudahkan petugas dalam menyemprot air.
Petugas PLTU pada malam kejadian sempat membantu memadamkan api menggunakan hydran milik PLTU Asam-asam.
"Informasi di lapangan pada pukul 22.30 Wita api sudah dapat diatasi," ujar Supervisor Humas, Kemitraan dan Bina Lingkungan PLN Wilayah Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah (PLN Kalselteng) Bayu Aswenda, Selasa (12/9/2017).
Bayu menyampaikan keadaan aset PLTU Asam-asam dalam kondisi baik dan tidak berpengaruh terhadap operasional pembangkit dalam memproduksi tenaga listrik.
"Ini juga sekaligus mengklarifikasi bahwa tidak benar apabila ada yang memberitakan bahwa gudang milik PLTU Asam-asam terbakar pada kejadian malam itu," jelas dia.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/pltu-asamasam-di-kecamatan-jorong-kabupaten-tanahlaut_20160204_174052.jpg)