Berita Banjarmasiin
Bawa Pulang 10 Medali, Pelajar Kalsel Torehkan Prestasi di Olimpiade Madrasah Indonesia 2025
Pada Olimpiade Madrasah Indonesia (OMI) Nasional 2025 yang digelar di Banten, pelajar Kalsel raih 10 medali
Penulis: Muhammad Syaiful Riki | Editor: Hari Widodo
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Para pelajar asal Kalimantan Selatan (Kalsel) sukses menunjukkan daya saingnya di tingkat nasional.
Pada Olimpiade Madrasah Indonesia (OMI) Nasional 2025 yang digelar di Banten, para peserta dari berbagai jenjang madrasah berhasil membawa pulang 10 medali, terdiri dari 4 perak dan 6 perunggu.
Capaian ini menempatkan Kalsel sebagai salah satu provinsi dengan kontribusi prestasi signifikan pada ajang kompetisi madrasah terbesar di Indonesia tersebut.
Kepala Kanwil Kementerian Agama Kalsel, Muhammad Tambrin menyebut, prestasi ini sebagai bukti bahwa madrasah di daerah semakin siap bersaing secara nasional.
“Prestasi ini adalah hasil kerja keras dan dedikasi anak-anak madrasah. Mereka berhasil membuktikan bahwa generasi madrasah mampu tampil gemilang dan mengharumkan nama Kalsel,” ujarnya, Jumat (14/11/2025).
Baca juga: Pelajar Kalsel Juara Poster dan Infografis, Dzakwan Awali Desain dengan Riset
Baca juga: Pelajar Kalsel Sabet Medali di Kejuaraan Nasional Pencak Silat Piala Menpora 2025
Tambrin berharap torehan ini menjadi pijakan bagi prestasi yang lebih besar.
Ia juga menegaskan bahwa peserta yang belum meraih medali tetap menjadi bagian penting dari proses pembinaan madrasah.
“Setiap pengamalan adalah kemenangan tersendiri. Semoga ini menjadi pemicu untuk terus berkembang,” harapnya.
Deretan Peraih Medali dari Kalsel :
Medali Perak:
1. Muhammad Iqbal Wahyudi – MAN 2 Banjar (Matematika)
2. Muhammad Rhagil Raihan – MAN IC Tanah Laut (Biologi)
3. Noor Husna – MIN 3 Banjarmasin (IPA dan Sosial)
4. Laili Najwa, Mutia Auliana Putri, Norhikmah – MAN 5 Banjar (Riset)
Medali Perunggu:
1. Shalahuddin Al Ayubi – MIS Nurul Wahidah Pandangin Tabalong (Matematika)
2. Zikrianor Firdaus – MAN IC Tanah Laut (Kimia)
3. Fatimah Assyifa Chandra – SMPN 1 Kelumpang Ilir Kotabaru (IPA)
4. Aisya Raihana Trisnani – MTsN 2 Tanah Laut (IPS)
5. Muhammad Hafizh Irhami – MTsN 2 Hulu Sungai Utara (Matematika)
6. Muhammad Barack Ibrahim – MAN IC Tanah Laut (Fisika)
(Banjarmasinpost.co.id/Muhammad Syaiful Riki)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/Pelajar-Kalsel-raih-medali-di-OMI-2025.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.