Selebrita
Bocoran Isi Putusan Cerai Andre Taulany, Talak Cerai Terhadap Rien Wartia Trigina Dikabulkan
Bocoran isi putusan cerai Andre Taulany, talak cerai terhadap Rien Wartia Trigina dikabulkan.
Andre Taulany pertama kali mendaftarkan permohonan cerai talak di Pengadilan Agama Tigaraksa pada April 2024.
Namun pada September 2024, majelis hakim menolak permohonan tersebut. Alasan penolakan adalah karena dalil yang diajukan Andre mengenai adanya perselisihan dan pertengkaran terus-menerus tidak terbukti di persidangan.
Hakim saat itu menilai bahwa masalah yang terjadi antara Andre dan Erin hanyalah persoalan kurangnya komunikasi.
Tak puas, Andre menempuh upaya hukum banding ke Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Banten pada 25 September 2024.
PTA Banten malah menguatkan putusan dari pengadilan tingkat pertama.
Andre kembali mengajukan permohonan cerai talak baru di PA Tigaraksa pada 9 April 2025. Upaya ini kembali kandas.
Pada 25 Agustus 2025, majelis hakim mengabulkan eksepsi atau nota keberatan dari pihak Erin mengenai yurisdiksi atau kewenangan pengadilan.
PA Tigaraksa menyatakan tidak berwenang mengadili perkara tersebut karena domisili Erin sebagai termohon berada di wilayah hukum Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Setelah tiga kali gagal, Andre Taulany memindahkan permohonan cerainya ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 12 September 2025.
Nasib Anak Sudah Disepakati
Kuasa hukum Andre Taulany, Fahmi Bachmid bicara soal hak asuh anak.
Setelah sempat melalui huru-hara, perceraian Andre Taulany dan Rien Wartia Trigina alias Erin diputus oleh Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 11 November 2025, mendatang.
Sebelumnya, Andre Taulany dan Erin telah membuat kesepakatan berdamai setelah sempat saling sindir hingga bongkar aib.
Namun Andre Taulany dan Erin terus menjalani proses perceraian sampai putusan nanti.
Fahmi Bachmid menjelaskan mengenai hak asuh anak jika kliennya dan Erin nantinya resmi bercerai.
Ia menjelaskan, ketiga anak Andre dan Erin kini dikategorikan sudah dewasa.
| Diisukan Jalin Asmara, Thomas Djorghi dan Titi Dj Kompak Rilis Lagu: Kisah Kami Berdua |
|
|---|
| Penyebab Asli Sarwendah Jalani Proses Bayi Tabung kala Bersuami Ruben Onsu, Ibu Onyo Kini Buka Suara |
|
|---|
| Nasib Karier Amanda Manopo Usai Menikah Terjawab, Tersirat dalam Ucapan Kenny Austin |
|
|---|
| Tak Terima Dihukum Penjara 4 Tahun, Nikita Mirzani Resmi Layangkan Banding |
|
|---|
| Sosok Pemberi Hadiah Kalung pada Fuji Dijawab Violenzia Jeanette, Nama Aishar Khaled Terseret |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/Kolase-Andre-Taulany-dan-Rien-Wartia-Trigina-alias-Erin-Taulany-2.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.