Selebrita
Bikin Ngakakk! Indonesia Vs Timor Leste, Kok Jadi Krisdayanti 3-1 Raul Lemos! Ini Sebabnya
Diketahui, Krisdayanti adalah artis berkebangsaan Indonesia yang menikah dengan pengusaha asal Timor Leste
Penulis: Amirul Yusuf | Editor: Didik Triomarsidi
BANJARMASINPOST.CO.ID - Ada-ada saja ulah akun instagram ini, akun tersebut turut membawa nama Krisdayanti dan Raul Lemos usai laga Timnas U-16 Indonesia melawan Timor Leste dalam lanjutan Kualifikasi Piala Asia U-16 2018 di Thailand, Senin (18/9/2017).
Diketahui, Krisdayanti adalah artis berkebangsaan Indonesia yang menikah dengan pengusaha asal Timor Leste, Raul Lemos. Dalam gambar yang diposting akun instagram bakatbolaindo dituliskan 'Krisdayanti 3 - 1 Raul Lemos'.
Sontak postingan tersebut ramai dikomentari warganet dengan gelak tawa, bahkan ada yang menyebutkan nama mantan suami Krisdayanti, yaitu Anang Hermansyah.
"Plesetan dari timorleste Raul lemos hahahahaha good game dari 1-0 jadi 3-1," tulis akun @gigiwalamsyah
Baca: Subhanallah! 2 Pengungsi Rohingya Tewas Terinjak Gajah Liar Saat Tidur! Ini Kisahnya!
Baca: Wow Keren! Baru Rilis Sehari, Langsung 17 Juta Views, Ayo Lihat Video Klip BTS, DNA!
"Harusnya anang vs raul lemos :D ," usul akun @hngram87.
"Raul remos di hajarrrr yanti dgn telak nya heu heu heu," tulis akun @rudymou.
"Kebawa gosip ini,,, untung yang ngegolin namanya bukan anang, :D" tambah akun @dwiayy29.
Bermain di Stadion Rajamangala, Bangkok, Timnas U-16 Indonesia sukses memenangi laga kontra Timor Leste. Sultan Diego Armado Zico jadi bintang laga kali ini karena sukses menjebloskan tiga gol ke gawang Timor Leste.
