Dugaan Korupsi KTP El

Pakai Rompi Oranye dan Kursi Roda, Setya Novanto Dipindahkan dari RSCM ke Rutan KPK

Pakai Rompi Oranye dan Kursi Roda, Setya Novanto Dipindahkan dari RSCM ke Rutan KPK

Editor: Royan Naimi
Kompas.com
Setya Novanto dipindah dari RSCMke Rutan KPK, Minggu (19/11/2017) malam. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memindahkan tersangka korupsi proyek e-KTP Setya Novanto dari Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Kencana Jakarta, ke Rumah Tahanan Negara Kelas I Jakarta Timur Cabang KPK, Minggu (19/11/2017).

Setya Novanto dibawa keluar dari rumah sakit Minggu pukul 23.20 WIB.

Setya Novanto dibawa sejumlah penyidik KPK dan petugas rumah sakit dengan menggunakan kursi roda.

Dia juga mengenakan rompi warna oranye, rompi khas yang biasa dikenakan tersangka kasus dugaan korupsi yang ditangani KPK.

Baca: Gila! Setara Hotel Berbintang, Ini Tarif serta Fasilitas Kamar Setya Novanto di RCSM

Baca: Pulang dari Dubai, Sandi Targetkan Investasi Asing Rp 1.000 Triliun, Wow Apa Nggak Muluk Nih!

Baca: Inilah Penampakan Setya Novanto Saat Keluar dari Pintu Belakang RSCM Menuju Rutan KPK

Sebelumnya, saat dipindahkan dari RS Medika ke RSCM, Setya Novanto menggunakan kasur yang bisa didorong.

Setya Novanto keluar lewat pintu belakang RSCM, bukan pintu utama atau pintu samping tempat awak media menunggu.

Di saat yang bersamaan, pimpinan KPK bersama dokter rumah sakit menggelar jumpa pers di lobi utama.

Namun, tetap ada sejumlah awak media yang memantau saat Novanto meninggalkan RS lewat pintu belakang.

Baca: Mau Dipecat, Eh Hilman yang Sopiri

Baca: Wanita Ini Gemparkan Dunia karena Dikerumuni 20 Ribu Lebah Ketika Hamil, Kabar Tragis Pun Datang

Setya Novanto Pilih Mundur dari Metro TV

Saat diambil gambarnya oleh media, sejumlah orang yang mendampingi Novanto mencoba menutupi wajah ketua DPR itu.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved