Kriminalitas Regional

Usai Bertemu Putrinya, Kakek Ini Ditemukan Penuh Luka dan Bersimbah Darah di Rumahnya

Saat ditemukan, korban mengalami luka di kepala, tangan dan perut yang diduga akibat pukulan benda tumpul dan sabetan benda tajam.

Editor: Didik Triomarsidi
kompas.com
Aparat Kepolisian Pekalongan kota melakukan identifikasi kepada korban Sutomo (85) yang ditemukan bersimbah darah di rumahnya. 

BANJARMASINPOST.CO.ID, PEKALONGAN - Sutomo (85), seorang kakek warga Jalan Karet, Perum Binagria, Kota Pekalongan, Jawa Tengah, ditemukan penuh luka di teras rumahnya, Rabu (7/2/2018).

Saat ditemukan, korban mengalami luka di kepala, tangan dan perut yang diduga akibat pukulan benda tumpul dan sabetan benda tajam.

Salah seorang tetangga, Dian Purnama mengatakan, Sutomo pertama kali ditemukan tergeletak di teras rumah oleh penarik becak yang kebetulan langganannya.

Baca: Pelaku Video Mesum yang Lahirkan Anak ke-11 di Lapas Ternyata Penghuni yang Bandel

Penarik becak tersebut langsung meminta pertolongan tetangga agar Sutomo dibawa ke RSUD Bendan, Kota Pekalongan.

"Ditemukan warga masih hidup, tapi kemudian saat di RSUD Bendan korban meninggal dunia," kata Dian.

Dian melanjutkan, sehari-hari Sutomo tinggal sendirian di rumahnya. Bahkan gerbang rumah kakek tersebut selalu tertutup dan hanya sesekali ada orang yang masuk rumahnya.

Baca: Setelah Ketua BEM IU, Amin Rais Ternyata Lebih Buruk Lagi, Kasih Ini ke Jokowi

"Orangnya baik tapi agak tertutup sama warga," lanjut Dian.

Kapolresta Pekalongan AKBP Ferry Sandi Sitepu mengungkapkan, kasus ini masih dalam penyelidikan karena jenazah masih divisum. Luka yang dialami korban dipastikan ulah seseorang.

"Korban sempat bertemu dengan putrinya, kemudian setelah pulang ke rumah beberapa jam kemudian ditemukan tergeletak dengan penuh luka," ungkap dia.

Baca: Kok Dokter Cantik Ini Bahagia Kalau Obati Penjahat Sadis, Ada Apa Ya? Ini Kisahnya

Hai Guys! Berita ini ada juga di KOMPAS.com

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved