Liga 1 2018
Sejumlah Aremania Harus Dirawat Tim Medis Usai Kerusuhan Laga Arema FC vs Persib di Liga 1 2018
Laga Arema FC vs Persib Bandung berujung kericuhan terjadi di akhir babak kedua di Stadion Kanjuruhan
BANJARMASINPOST.CO.ID - Laga Arema FC vs Persib Bandung berujung kericuhan terjadi di akhir babak kedua di Stadion Kanjuruhan, Minggu (15/4/2018).
Kericuhan terjadi setelah para penonton tak puas dengan kepemimpinan wasit.
Buntut dari kericuhan tersebut pertandingan harus terhenti saat skor terpampang 2-2.
Tak hanya itu, karena kericuhan itu, puluhan Aremania juga harus mendapat perawatan.
Baca: Kronologi Kericuhan Arema FC vs Persib Bandung Berujung Penonton Masuk Lapangan
Baca: Live SCTV! Link Live Streaming Malaga vs Real Madrid via Streaming SCTV Vidio.com Malam Ini
Sebagian besar dari korban tersebut adalah wanita.
Sejauh ini para Aremania yang menjadi korban sudah mendapat perawatan dari pihak medis.
Di berita sebelumnya, belum diketahui penyebab suporter ini memasuki lapangan, namun Aremania ini tak puas dengan jalannya laga.
pertandingan Arema FC vs Persib Bandung berakhir dengan skor 2-2.
Baca: Video Kericuhan Arema vs Persib Bandung : Detik-detik Penonton Masuk Lapangan
Di Babak kedua Gol Arema FC dicetak Thiago Furtuoso menit 18'. Sementara gol Persib Bandung dicetak Ezechiel N'Douassel menit 19'.
Di babak kedua, ada dua gol yang tercipta. Gol pertama diciptakan oleh Ezechiel N'Douassel di menit ke 78.
Gol berawal dari umpan cantik Bauman, yang kemudian diteruskan Ezechiel N'Douassel.
Baca: Klasemen Liga 1 2018, 15 April 2018 Usai PSIS vs PSMS 4-1, Arema FC vs Persib 2-2
