CPNS 2018
Tiga Instansi Belum Umumkan Hasil Seleksi Tes Administras CPNS 2018 dan 5 Instansi Tunda Rekrutmen
Tiga Instansi Belum Umumkan Hasil Seleksi Tes Administras CPNS 2018 dan 5 Instansi Tunda Rekrutmen
BANJARMASINPOST.CO.ID - Tes seleksi kompetensi dasar (SKD) bagi calon pegawai negeri sipil yang dinyatakan lolos seleksi administrasi CPNS 2018 telah berlangsung selama sepekan.
Meskipun begitu, masih ada instansi yang belum mengumumkan hasil seleksi administrasi CPNS 2018 hingga awal November ini. Berdasarkan informasi, ada tiga instansi belum mengumumkan seleksi administrasi CPNS 2018 di sscn.bkn.go.id ataupun situs resmi instansi yang bersangkutan. Ada pula yang pilih menunda rekrutmen CPNS 2018.
Berdasarkan jadwal dari Badan Kepegawaian Negara ( BKN), tes SKD ini akan berlangsung hingga 17 November mendatang.
Tiga instansi yang belum mengumumkan hasil seleksi administrasi yaitu Pemerintah Kota Salatiga, Pemerintah Kabupaten Bandung, dan Pemerintah Kabupaten Badung.
Baca: Jadwal Tes SKD CPNS 2018 di Pemprov Kalsel Diumumkan, BKN Ungkap Syarat Wajib Sebelum Tes CAT
Baca: Ini Pekerjaan Ustadz Abdul Somad Sebelum Jadi Dai Kondang: Mamak Tanya Berapa Hutang di Kairo
Baca: BKN Umumkan 2 Peraih Top Score Tes SKD, Ini Cara Raih Passing Grade Tes CPNS 2018
"Kabupaten Badung mengajukan perubahan ke BKN, segera diselesaikan," kata Kepala Biro Humas BKN Mohammad Ridwan saat dihubungi Kompas.com, Kamis (2/11/2018) seperti dikutip dari kompas.com.
Selain itu, terdapat lima instansi yang pelaksanaan rekrutmen CPNS dilakukan penundaan. Lima instansi tersebut adalah
1. Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah
2. Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong
3. Pemerintah Kabupaten Donggala
4. Pemerintah Kota Palu
5. Pemerintah Kabupaten Sigi

Tes SKD ini terbagi menjadi tiga, yaitu tes karakteristik pribadi (TKP), tes wawasan kebangsaan (TWK), dan tes intelegensia umum (TIU).
Masing-masing tes tersebut mempunyai nilai ambang batas atau passing grade masing-masing.
Nilai ambang batas tersebut adalah 143 untuk TKP, 80 TIU, dan 75 TWK.
Untuk bisa mengerjakan soal SKD, berikut cara mendaftar ke laman simulasi CAT-BKN, cara tes SKD di ujian CPNS 2018 seperti dikutip TribunStyle.com dari berbagai sumber, Sabtu (28/7/2018).
1. Pergi ke laman http://cat.bkn.go.id/simulasi/index.php
2. Lakukan log in dengan memasukkan Email dan juga Password.
3. Masukkan 10 digit kode verifikasi yang dikirim ke email.
4. Log in berhasil, peserta mulai bisa melakukan simulasi CAT-BKN.
