Mayat Tanpa Kepala di Lok Baintan

Mayat Tanpa Kepala Ditemukan, Polda Kalsel Langsung Turun ke Lokasi

Penemuan mayat di semak-semak di daerah Lokbaintan, Kecamatan Sungaitabuk, Kabupaten Banjar diketahui tanpa kepala.

Penulis: Irfani Rahman | Editor: Rendy Nicko
HO/Polsek Sungai Tabuk
Mayat di Lokbaintan, Kabupaten Banjar 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Penemuan mayat di semak-semak di daerah Lokbaintan, Kecamatan Sungaitabuk, Kabupaten Banjar diketahui tanpa kepala.

Sontak, temuan mayat tanpa kepala di Sungaitabuk itu menjadi perhatian jajaran Polda Kalsel. Sejumlah petugas Reserse Mobile (Resmob) Polda Kalimantan Selatan pun turun ke lokasi memback up jajaran Reskrim Polres Banjar.

Mayat tanpa kepala yang identitasnya belum diketahui namun diduga kuat adalah laki-laki ini posisinya saat ditemukan tertelungkup di semak-semak.

Mayat tanpa kepala terlihat mengenakan sepatu kets dengan celana berwarna putih kemudian jaket terangkat,

Baca: Jejak Rekam Fernando Soler di Dua Tim yang Terlibat Skandal Suap dan Pengaturan Skor

Baca: Hasil Akhir Brazil vs Kamerun Laga Persahabatan, Skor 1-0, Neymar Ditandu ke Luar Lapangan

Baca: Prediksi Aji Santoso Soal Peluang Juara Liga 1 2018 Antara PSM Makassar dan Persija Jakarta

Baca: 2 Alasan Kemenpan RB Tak Turunkan Passing Grade di CPNS 2018 Meski Formasi Banyak Kosong

Baca: Ramai Kabar Akan Dinikahi Reino Barack, Syahrini Curhat ke Ustadz Abdul Somad Soal Pasangan

Direktur Kriminal Umum Polda Kalsel Kombes Sofyan Hidayat melalui Kasubdit 3 Jatanras AKBP Afebrianto Widhi, Selasa (20/11/2018) malam mengiyakan jajaran Resmob Polda Kalsel juga turun ke lapangan memback up Polres Banjar.

Apakah kepala mayat tanpa kepala atau 'putus'? Afeb pun mengiyakan dan sementara pihak peTugas melakukan penyisiran di lokasi.

Menurutnya, selain mencari identitas korban, petugas tentunya juga melakukan lidik di TKP guna mengetahui penyebab tewasnya korban ini.

Kronologi Penemuan

Sesosok mayat tanpa kepala di Lok Baintan Dalam RT 2, Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar, Selasa (20/11) sekitar pukul 14.00 Wita oleh warga yang melintas.

Mayat tanpa kepala tersebut diduga korban hasil perkelahian dan diketahui berjenis kelamin laki-laki.

Kapolsek Sungaitabuk AKP H Idit Aditya membenarkan, adanya penemuan mayat tanpa kepala yang tidak utuh tersebut.

"Tadi itu sekitar pukul 14.00 Wita, masyarakat menemukan adanya mayat, setelah itu mereka lapor ke kelurahan, dan melapor kepada kami. Dan setelah kami mengecek, benar di sana ada mayat dalam kondisi tidak utuh, tanpa kepala," tuturnya pada Metro Banjar saat ditemui di depan Kamar Jenazah RSUD Ulin Banjarmasin, Selasa (20/11/2018) pukul 21.15 Wita.

Baca: Penjelasan Polisi Terkait Identitas Mayat Tanpa Kepala dan Ciri-cirinya Saat Ditemukan di Semak

Sebelumnya mayat tanpa mayat tersebut ditemukan oleh warga yang melintas dan ingin membuang air kecil.

"Tadi ditemukan oleh warga yang melintas. Setelah itu dia mau kencing dengan suaminya, ternyata melihat mayat. Dan langsung lari melapor ke warga sekitar," tuturnya.

Dikatakannya bahwa mayat tersebut ditemukan dalam kondisi tertelungkup. "Tidak ada luka lain, hanya luka ditangan. Usianya kira-kira 26 tahun. Belum ada data-data mengenai identitas korban," ujarnya.

Baca: Kubu Prabowo-Sandiaga Uno di Pilpres 2019 : SBY Bukan Terlambat Kampanye, Tapi Sudah Sesuai Jadwal

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved