Berita Banjarmasin

Begini Cara Pemuda Muhammadiyah Kalsel Perkuat Kaderisasi Internal

Kaderisasi tentu menjadi faktor penting dalam setiap organisasi termasuk pula dalam organisasi Pemuda Muhammadiyah Kalimantan Selatan (Kalsel)

Penulis: Achmad Maudhody | Editor: Hari Widodo
Pemuda Muhammadiyah Kalsel Untuk Bpost
Suasana Halal bi halal Pemuda Muhammadiyah Kalsel 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Kaderisasi tentu menjadi faktor penting dalam setiap organisasi termasuk pula dalam organisasi Pemuda Muhammadiyah Kalimantan Selatan (Kalsel).

Walau dapat terus munculkan kader-kader dengan kemampuan dan kualitas baik, namun kaderisasi tetap menjadi tantangan dalam organisasi ini.

Dijelaskan Ketua Pemuda Muhammadiyah Kalsel, dr Meldy Muzada Elfa, program kaderisasi yang terstruktur diakuinya memang belum dapat sepenuhnya berjalan dengan baik.

"Idealnya memang perlu ada tenaga dan bidang khusus yang menangani pengkaderan," kata dr Meldy.

Selama ini, pihaknya juga terus andalkan kader-kader akar rumput untuk upayakan kaderisasi terjaga baik dan berjalan lancar di tubuh Persyarikatan Muhammadiyah.

Baca: Ekspresi Luna Maya Saat Foto Bareng Ibu Faisal Nasimuddin, Momen Kumpul Keluarga Viral di Medsos

Baca: Link Live Streaming Kualifikasi MotoGP Belanda 2019 Sirkuit Assen, Siaran Tunda di Trans 7

Baca: Warga Birayang Bangun Jalan Pertanian, Ini yang Dilakukan Babinsa

Baca: Tidak Ingin Jadi Sorotan Nasional, BPBD Tapin Bahas Asap Kebakaran di Bekas Lubang Tambang

Selain kaderisasi, integrasi dan koordinasi internal juga menjadi fokus organisasi jaga kesolidan para kader.

Kemajuan teknologi informasi yang percepat aliran informasi menurut dr Meldy digunakan menjadi penguat koordinasi internal organisasi.

"Era digital makin memudahkan kaum muda untuk berorganisasi termasuk di Internal Pemuda Muhammadiyah," kata dr Elfa.

Walau demikian bukan berarti kemudahan komunikasi dan informasi menghapuskan koordinasi tatap muka dan silaturahmi antar kader.

Buktinya Pemuda Muhammadiyah Kalsel juga cukup sering lakukan koordinasi dan silaturahmi langsung seperti pada kegiatan halal bi halal Keluarga Besar Pemuda Muhammadiyah Kalsel, Jumat malam (29/6/2019).

Digelar di Rumah Anno Banjarmasin, silaturahmi juga dihadiri oleh Wakil Wali Kota banjarmasin, H Hermansyah, Pimpinan Wilayah Muhammadiyah kalsel yang diwakili Sekretaris, Muchdiansyah.

Baca: Mobile Banking Telkomsel Expo 2019, Telkomsel Gandeng 6 Perbankan di Kalsel

Baca: Dikhianati Faisal Harris dengan Jennifer Dunn, Sarita Abdul Mukti Siap Balas Mantan Suami

Selain silaturahmi, kegiatan juga diisi dengan Tausyiah oleh narasumber, Prof. Dr. Khairuddin, M. Ag yang juga sebagai Rektor Universitas Banjarmasin.

Memasuki pertengahan Tahun 2019, organisasi Pemuda Muhammadiyah Kalsel saat ini memiliki kurang lebih 400 anggota yang tersebar di seluruh Kabupaten/Kota di Kalsel. (Banjarmasinpost.co.id/Achmad Maudhody)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved