Jatuh dari Sepeda Motor Masuk Ke Kolong Mobil
Kecelakaan itu menewaskan pengendara sepeda motor. Sedangkan pengemudi mobil tidak meengalami luka-luka.
Penulis: | Editor: Halmien
BANJARMASINPOST.CO.ID, RANTAU - Kecelakaan lalu lintas di Jalan By Pass Kecamatan Tapin Utara antara sepeda motor dengan mobil inova, Jumat (2/5/2014) sekitar jam 16.30 wita.
Kecelakaan itu menewaskan pengendara sepeda motor. Sedangkan pengemudi mobil tidak mengalami luka-luka.
Pantauan Bpost di lapangan, tempat kejadian kecelakaan, kondisi dalam keadaan basah dan licin karena hujan, sedangkan posisi jalan tikungan patah.
Menurut pengemudi sopir tersebut, Berkat (24) mengatakan, dirinya dari Banjarmasin mau ke Buntok saat melewati jalan tikungan tajam di Tapin kecepatan lambat. "Tiba-tiba dari arah berlawanan sebuah sepeda motor terjatuh dan pengendaranya meluncur dan masuk ke bawah mobil saya," ujar Berkat.
Jadi kecelakaan ini tidak dalam posisi tabrakan, malah mobil saya banting ke kiri hingga menabrak pohon. Tapi pengendara itu yang meluncur hingga masuk ke bawah kolong sepeda motor saya, jelas Berkat dengan mata berkaca-kaca.
Di Rumah Sakit Datu Sanggul, Tapin, pengendara sepeda motor atas nama Herly (38) Warga Sawang, Tapin Tengah telah meninggal dunia.
Menurut tim medis, korban meninggal dunia tersebut terdapat benturan di kepala dan kakinya patah.
Kecelakaan itu langsung ditangani Satlantas Polres Tapin Kanit Laka Satlantas Polres. Tapin Aiptu, Sugiyono membenarkan kejadian itu. Dan pengendara sepeda motor meninggal dunia.
