Harga Sembako Masih Terkendali

Harga sembilan bahan pokok (Sembako) di tiga pasar di Banjarmasin, dalam beberapa Minggu terahir ini masih stabil

Penulis: Jumadi | Editor: Ahmad Rizky Abdul Gani

BANJARMASINPOST.CO.ID,BANJARMASIN - Harga sembilan bahan pokok (Sembako) di tiga pasar di Banjarmasin, dalam beberapa Minggu terahir ini masih stabil dan belum ada kenaikan sama sekali.

Riatin, salah satu pedagang sayur di Sentra Antasari, Rabu (28/5/2014) mengaku penjualan bawang merah, bawang putih, kubis maupun kentang masih stabil dan belum ada tanda-tanda kenaikan.

Namun, seperti tahun-tahun sebelumnya mendekati bulan Ramadhan, akan ada kenaikannya dan secara bertahap kenaikannya berlipat.

"Contoh di tahun-tahun lalu menjelang Ramadhan, kenaikan sembako sudah sangat terasa dan konsumen banyak yang mengeluh. Sebenarnya kenaikan itu bukan dari pedagang, tetapi dari kebun di Jawa, seperti Surabaya maupun Malang dan Sidoarjo,"terang Riatin.

Harga tersebut dipantau pada Selasa (27/5/2014) dan Rabu (28/5/2014). Harga rata-rata tersebut diperoleh dari tiga pasar, Pasar Sentra Antasari di Jalan pangeran Antasari,  Pasar Sederhana di Jalan Sutoyo S dan Pasar Kalindo Raya di Jalan Belitung Banjarmasin.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved