Ari Tegang di Hadapan Dewan Juri

Sebanyak 48 peserta Nanang Galuh Banjar 2014, Rabu (3/9/2014) mengikuti seleksi wawancara

Editor: Eka Dinayanti

BANJARMASINPOST.CO.ID - Sebanyak 48 peserta Nanang Galuh Banjar 2014, Rabu (3/9/2014) mengikuti seleksi wawancara di ruangan Aula Kayuh Baimbai Kantor Pemko Banjarmasin.

Dalam seleksi ini, para juri memberikan pertanyaan meliputi kepemimpinan, pengetahuan umum, budaya, seni bakat, bahasa, dan kemampuan berbahasa Inggris.

Sebanyak enam juri yang melakukan penilaian berlatar belakang psikolog, dosen, budayawan dan lainnya.

"Juri hari ini memang lebih banyak dari hari kemarin, Harapannya dari berbagai penilaian kriteria peserta Naga nanti bisa tersaring Naga Banjar 2014 yang bagus dan bekualitas," jelas Ade, salah seorang panitia pemilihan.

Ari salah satu peserta Naga Banjar yang mendapat giliran wawancara pertama kali pada hari itu terlihat tegang ketika menjawab beberapa pertanyaan dari enam juri. (kk)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved