Eksekusi Terpidana Mati

Jenazah Tran Thi Akan Dikremasi di Semarang

Tran Thi dibawa keluar dari LP Wanita Bulu, Semarang, sekitar jam 21.00. Dia dibawa ke Boyolali menggunakan sembilan mobil.

Editor: Yamani Ramlan
net
Tran Thi Bich Hanh Terpidana Mati Kasus Narkoba 

BANJARMASINPOST.CO.ID, SEMARANG - Sabtu (17/1/2015) malam, terpidana mati asal Vietnam, Tran Thi Bich Hanh, sudah dijemput dan dibawa petugas menuju Boyolali, tempat dilakukannya ekskusi oleh Kejaksaan.

Tran Thi dibawa keluar dari LP Wanita Bulu, Semarang, sekitar jam 21.00. Dia dibawa ke Boyolali menggunakan sembilan mobil.

"Dikawal menggunakan 9 mobil meliputi 1 ambulans, 1 tahanan dan selebihnya mobil Brimob," kata Kalapas LP Wanita, Suprobowati, Sabtu malam.

Dia menambahkan, ekskusi terhadap Tran Thi dijadwalkan akan dilakukan Sabtu (17/1/2015) tengah malam atau Minggu (18/1/2015) dini hari. Setelah diekskusi di Boyolali, jenazah Tran Thi akan langsung dibawa ke Semarang lagi, Minggu (18/1/2015) pagi.

"Minggu pagi, jenazah Asyin (sapaannya di LP) akan di Kemasi di Krematorium yang ada di Kedungmundu," jelasnya

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved