Real Madrid-Barcelona Cuma Selisih Dua Poin

Real Madrid harus hati-hati dan tidak tergelincir karena sewaktu-waktu pimpinan klasemen bisa diambil alih oleh pesaingnya.

Editor: Halmien

BANJARMASINPOST.CO.ID - Dua teratas klasemen sementara Liga Utama Spanyol, Real Madrid dan Barcalona, kembali bersaing ketat setelah Madrid hanya bermain imbang 1-1 melawan tim tamu Villarreal pada pertandingan Minggu sementara Barca menaklukan tuan rumah Granada 3-1 satu hari sebelumnya.

Hasil ini tidak mengubah posisi keduanya di klasemen sementara yakni Madrid tetap teratas sementara Barca urutan kedua, namun selisih nilai kedua tim menjadi hanya dua poin dari pekan lalu empat poin.

Menurut klasemen di laman Liga Utama Spanyol, kini Ronaldo dan kawan-kawan memiliki nilai 61 sementara Lionel Messi dan kawan-kawan mempunyai nilai 59, dari 25 pertandingan yang telah dilakukan.

Tiga minggu lalu, selisih nilai kedua tim hanya satu poin setelah Madrid dipermalukan oleh rival sekotanya, Atlético Madrid, dengan skor telak 4-0, sementara Barcelona menaklukan Athletic Bilbao 5-2 .

Satu minggu kemudian, kedua tim sama-sama mencatat kemenangan sehingga selisih nilai tidak berubah.

Namun pada pertandingan pekan lalu (21-22 Februari), pasukan Carlo Ancelotti memperlebar jarak menjadi empat poin setelah menang 2-0 atas Elche sementara pasukan Luis Enrique dikalahkan Malaga 0-1.

Dengan hasil akhir, Real Madrid harus hati-hati dan tidak tergelincir karena sewaktu-waktu pimpinan klasemen bisa diambil alih oleh pesaingnya.

Pada pekan depan, kedua tim akan melawan klub yang relatif tidak berbeda. Madrid berhadapan dengan urutan ke-10 Athletic Bilbao sementara Barca melawan urutan ke-11 Rayo Vallecano. Keduanya akan menjadi tim tamu.

Pertandingan menentukan akan terjadi pada 22 Maret ketika kedua klub akan saling berhadapan, dengan Barca akan menjadi tuan rumah.

Sementara itu urutan ketiga klasemen sementara yang juga juara musim lalu Atletico Madrid hanya bermain imbang 0-0 saat bertamu ke kandang Sevilla, Minggu. Hasil ini membuat nilai pasukan Diego Simeone hanya bertambah satu poin menjadi 54 atau tertinggal tujuh poin dari pimpinan klasemen.

Hasil pertandingan :
(Tuan rumah disebut di depan)

Jumat, 27 Februari
Espanyol 1-0 Córdoba

Sabtu, 28 Februari
Granada 1-3 FC Barcelona
Rayo 4-2 Levante
Almería 0-0 Deportivo
Málaga 3-2 Getafe

Minggu, 01 Maret
Valencia 2-0 R. Sociedad
Eibar 0-1 Athletic
Sevilla 0-0 Atlético
R. Madrid 1-1 Villarreal

Klasemen sementara

Klub
Nilai Mn M D K GM GK
1
Real Madrid 61 25 20 1 4 75 23
2
FC Barcelona 59 25 19 2 4 70 15
3
Atlético Madrid 54 25 17 3 5 50 22
4
Valencia CF 53 25 16 5 4 45 21
5
Sevilla FC 46 25 14 4 7 42 30
6
Villarreal CF 45 25 13 6 6 39 23
7
Málaga CF 41 25 12 5 8 29 29
8
RCD Espanyol 32 25 9 5 11 32 36
9
RC Celta 31 24 8 7 9 25 24
10
Athletic Club 30 25 8 6 11 22 31
11
Rayo Vallecano 29 25 9 2 14 28 43
12
Real Sociedad 27 25 6 9 10 28 36
13
SD Eibar 27 25 7 6 12 25 34
14
Getafe CF 26 25 7 5 13 22 35
15
RC Deportivo 25 25 6 7 12 20 38
16
UD Almería 24 25 6 6 13 22 39
17
Elche CF 23 24 6 5 13 21 44
18
Levante UD 22 25 5 7 13 21 48
19
Granada CF 19 25 3 10 12 16 40
20
Córdoba CF 18 25 3 9 13 18 39

Sumber:
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved