Sepuluh Fraksi DPR Loloskan Calon Kapolri Badrodin Haiti
sehingga dia mulus untuk jadi Kapolri setelah melalui proses untuk dibawa ke rapat paripurna DPR RI
Penulis: | Editor: Ratino Taufik
BANJARMASINPOST.CO.ID, JAKARTA - Calon Kapolri tunggal, Komjen Badrodin Haiti yang mengikuti uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) di Komisi III DPR RI (Kamis, 16/4) dipimpin Azis Samsuddin dinyatakan lolos oleh sepuluh fraksi DPR yang mentestnya, sehingga dia mulus untuk jadi Kapolri setelah melalui proses untuk dibawa ke rapat paripurna DPR RI.
Dalam uji kelayakan dan kepatutan dari pagi sampai siang hari itu, berjalan seperti rapat kerja antara mitra DPR dengan pemerintah, karena tidak ada pertanyaan yang panas dari anggota Komisi III.
Saat pimpinan rapat mau melemparkan pernyataan tentang apa bisa diterima calon Kapolri ini, belum dilemparkan, semua dengan semangat menyatakan setuju.
“Belum saya lontarkan, masa sudah dijawab,” kata Azis sambil tersenyum.
Badrodin melihat suasana cair ini melempar senyum.
Badrodin saat membeberkan materi terkait misinya diantaranya soal pemantapan soliditas Polri, Jika jadi Kapolri melaksanakan revolusi mental Polri. Juga meningkatkan pelayanan.
