Ujang Langsung Resmikan Posko

Berlokasi di kawasan Jalan RTA Milono kilometer 1 Palangkaraya, Rumah Aspirasi yang berfungsi sebagai Posko Tim Pemenangan UJ diresmikan langsung

Penulis: Mustain Khaitami | Editor: Didik Triomarsidi
banjarmasinpost.co.id/mustain khaitami
Berlokasi di kawasan Jalan RTA Milono kilometer 1 Palangkaraya, Rumah Aspirasi ini berfungsi sebagai Posko Tim Pemenangan Ujang Iskandar, Senin (24/8/2015). 

BANJARMASINPOST.CO.ID, PALANGKARAYA - Penetapan KPU atas pencalonannya di pilkada Kalteng, Senin (24/8/3015) petang, disambut meriah pendukung Ujang Iskandar-Jawawi. Selang beberapa saat, pasangan ini pun langsung mendeklarasikan berdirinya Rumah Aspirasi.

Berlokasi di kawasan Jalan RTA Milono kilometer 1 Palangkaraya, Rumah Aspirasi yang berfungsi sebagai Posko Tim Pemenangan UJ diresmikan langsung oleh Ujang Iskandar. Hadir ratusan pendukung yang antara lain berasal dari kalangan masyarakat umum.

Pada kesempatan itu, Ujang juga membacakan keputusan KPU yang pada rapat pleno telah meloloskannya maju dalam bursa calon gubernur. Keputusan disampaikan dalam bentuk surat tertutup yang ketika itu diserahkan langsung kepada utusan tim pemenangan masing-masing bakal calon.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved