Trek Seribu Sungai Part III Banjarmasin-TRAC Lebih Menantang
"Pokoknya lebih lebih beda dari sebelumnya. Jadi rider harus benar-benar menyiapkan kondisi dan stamina," tandas Supri Wijayanto.
Penulis: Frans Rumbon | Editor: Ernawati
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Ribuan rider bakal beradu kemampuan menaklukkan jalur atau trek event Seribu Sungai part III yang menjadi agenda rutin Banjarmasin Trail Adventure Club (B-TRAC), Sabtu (7/11/2015).
Ya, pasalnya hingga Selasa (3/11/2015) sore, tercatat sudah sekitar 2.000 rider yang mendaftarkan diri menjadi peserta di sekretariat panitia di Nonnith Southern, Jalan Brigjen Hasan Basri, Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan.
Mereka yang menjadi peserta ini tidak hanya rider yang ada di Kalimantan, melainkan dari Jawa, Bali, Lombok dan beberapa daerah lainnya.
Hal ini tentunya menunjukkan betapa tingginya antusias rider yang ingin menjajal tantangan yang disuguhkan oleh B-TRAC di ajang kali ini.
Ketua pelaksana, Supri Wijayanto, mengatakan untuk event kali ini, panitia sudah menyiapkan jalur yang lebih menantang dbanding event sebelum-sebelumnya.
"Jalur kurang lebih 105 kilometer. Dan medannya sangat variatif. Ada yang fun dan juga ada ekstrem," ujar Supri.
Dia menjelaskan, jalur fun melewati tempat wisata seperti Danau Biru dan Gunung Lintang, dan untuk ekstrem ada jalur 'gempa bumi'.
"Pokoknya lebih lebih beda dari sebelumnya. Jadi rider harus benar-benar menyiapkan kondisi dan stamina," tandas Supri Wijayanto.
Untuk start dan finish dilaksanakan di Kota Citra Banjarbaru, dan wilayah yang akan dilewati Banjarbaru, Kabupaten Banjar serta Tanahlaut.
Pelepasan nantinya dilakukan oleh Kapolda Kalsel, Brigjen Pol Agung Budi Maryoto.
Ditanya mengenai hadiah yang disiapkan untuk ribuan rider yang hadir dalam ajang nanti, Supri menerangkan lebih condong ke investasi.
"Untuk hadiah lebih ke tema investasi, karena panitia menyiapkan rumah, emas batangan, puluhan sepeda motor, dan masih banyak lagi," katanya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/b-trac_20151103_231840.jpg)