Jembatan Mambulau Ambruk
BREAKING NEWS : Seorang Ibu Pengendara Matic Diduga Hilang
Setelah kejadian, ibu yang mengendarai sepeda motor matic belum juga ditemukan oleh warga sekitar yang langsung melakukan pencarian.
Penulis: Elpianur Achmad | Editor: Elpianur Achmad
BANJARMASINPOST.CO.ID, KUALAKAPUAS - Seorang ibu diduga hilang dalam musibah ambruknya jembatan Pulau Mambulau, Kualakapuas Kalteng, Minggu (21/2/2016) sore.
Menurut seorang saksi mata, saat kejadian dia dan ibu tersebut beriringan di atas jembatan Pulau Mambulau. Mereka kemudian jatuh ke sungai Kapuas begitu jembatan patah dan ambruk ditabrak tongkang yang melintas.
Setelah kejadian, ibu yang mengendarai sepeda motor matic belum juga ditemukan oleh warga sekitar yang langsung melakukan pencarian.
“Ciri-cirinya, ibu itu berbadan gendut, menggunakan sepeda motor matic,” kata saksi yang masih terbaring di UGD RSUD Kapuas, Kalteng, seperti yang dikutip dari BBM Emergency Fahrul, Mingu (21/2/2016) malam.

banjarmasinpost.co.id/jumadi
Jembatan Pulau Mambulau, Kualakapuas, Kalteng, sebelum ambruk ditabrak tongkang, Minggu (21/2/2016) sore.
Jembatan Pulau Mambulau di Kecamatan Bataguh, Kabupaten Kapuas, Kalteng patah ditabrak tokngkang yang melintas, Minggu (21/2/2016) sore. Sebelumnya diberitakan, sejumlah warga yang melintas jatuh saat jembatan patah dan ambruk ke sungai.
Sementara beberapa kelotok dibantu tiga armada speedboat dari Polair Polres Kapuas melakukan pengamanan di tempat kejadian.
Hingga kini ratusan warga berkerumun di tempat itu, sementara polisi polair mengamankan nakhoda tugboat dan juga mengamankan dua alat tersebut.
