Jembatan Mambulau Ambruk
Kapolores: Nahkoda dan Tiga Anak Buahnya yang Mangarahkan Tongkang ke Jembatan
Menurut Kapolres Kapuas, AKBP Hendra Rochmawan mengatakan, pihaknya melakukan pemeriksaan intensif terhadap nahkoda
Penulis: Fathurahman | Editor: Didik Triomarsidi
BANJARMASINPOST.CO.ID, KAPUAS - Lokasi sekitar Jembatan Pulau Mambulau, Kecamatan Bataguh, Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, hingga Minggu (21/2/2016) malam masih ramai didatangi warga.
Warga terlihat ingin menyaksikan lokasi kejadian jembatan terbuat dari kayu yang sore tadi hancur dihantam tongkang yang ditarik Tugboat.
Menurut Kapolres Kapuas, AKBP Hendra Rochmawan mengatakan, pihaknya melakukan pemeriksaan intensif terhadap nahkoda kapal bersama tiga orang anak buahnya, yang dalam kejadian tersebut mengarahkan tongkang hingga menghantam pondasi jembatan hingga tertabrak tersebut.
"Yang menyebabkan hingga jembatan tersebut ambruk karena buritan tongkang nyangkut ke jembatan, akhirnya air pasang dan arus lumayan deras sehingga tongkang dan tugboat turut menarik jembatan hingga ambruk," katanya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/jembatan-pulau-mambulau-kapuas_20160221_215304.jpg)