Formula 1

Berada di Posisi Tiga Seri Pertama di Melbourne, Rio Haryanto Sapa Indonesia

Penampilan perdana Pembalap Manor Racing Team asal Indonesia di ajang balapan bergengsi tersebut. Pagi ini Rio menyapa warga Indonesia di twitter.

Penulis: Restudia | Editor: Elpianur Achmad
twitter
Rio Haryanto menyapa penggemar dari Melbourne Australia, Rabu (16/3/2016) pagi. 

Total poling sementara, 12.077 suara dari pengguna twitter.

Perjalanan Rio menuju balapan bergengsi Formula 1 memang tak mudah.

Meski begitu, perjalanan Rio menuju Formula 1 juga tak lepas dari doa dan salat.

Dilansir Kompas.com, Sisi religius seorang Rio Haryanto tetap akan mewarnai perjalanan karirnya sebagai pebalap Formula 1 (F1).

Ia tetap menjaga ibadahnya, berdoa, dan ada satu kebiasaan unik yang mungkin akan tetap dipertahankan yakni menempel tulisan Ayat Kursi di kokpitnya.

Menurut ibunya, Indah Fennywati, Rio Haryanto berniat untuk menempel tulisan ayat Al Quran itu di mobil F1 yang akan dikendarainya nanti.

Namun, hal tersebut baru keinginan karena harus izin terlebih dahulu kepada tim Manor Racing.

"Katanya dia mau begitu, tapi kita harus izin dulu. Diperbolehkan atau tidak menempel (Ayat Kursi) di mobil tergantung nantinya," ujar Indah saat dihubungi lewat ponsel, Jumat (19/2/2016) kemarin.

Menurutnya, Rio memang sudah biasa melakukan hal tersebut. Ayat Kursi selalu ditempel Rio sejak berlaga di GP2.

Menurut Indah, Rio juga tak meninggalkan salatnya. Bahkan menjelang pengumumannya sebagai pebalap tim Manor, ia selalu melakukan shalat tahajud di tengah malam.

"Untuk sisi rohani Rio cukup kuat dan siap, salatnya masih rutin dan rajin tahajud," ucap Indah.

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved