Hina Lambang Negara, Zaskia Gotik Bikin Gerah Anggota MPR

Niat melucu, Zaskia Gotik malah jadi sasaran kemarahan warga Indonesia, gara-gara seenaknya menghina lambang negara.

Penulis: | Editor: Eka Dinayanti
Warta Kota/Nur Ichsan
Zaskia Gotik 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Niat melucu, Zaskia Gotik malah jadi sasaran kemarahan warga Indonesia, gara-gara seenaknya menghina lambang negara.

Kini giliran anggota Majelis Permusyawaratan Rakyat yang gerah dengan pernyataan penyanyi dangdut itu.

"Jika menyangkut Pancasila itu sudah masuk urusan MPR yang menyosialissikan empat pilar kebangsaan. Ini bukan main-main atau candaan lagi. Hinaan itu merusak jutaan anak bangsa yang nasionalisme," kata Wakil Ketua MPR Oesman Sapta Odang usai membuka Seni Pentas Budaya Bali, Jumat (18/3/2016).

Menurutnya, jangan ingin populer lewat menghina lambang negara.

"Setelah hina jadi top lagi lalu minta maaf selesai, tidak bisa gitu. Polisi dan Jaksa harus usut walau tanpa ada yang lapor. Proses secsra hukum karena pencemaran nama baik bangsa," ujarnya.

Diingatkannya, penyanyi itu tidak berhadapan dengan dirinya sendiri atau MPR, tetapi berhadapan dengan jutaan lembaga negara, polisi, ormas, bahkan orang kaki lima yang cinta bangsa.

Di salah satu acara tv swasta Zaskia Menjawab pertanyaan tentang lambang negara dengan menyebut seperti bebek nungging.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved